1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Ini Tanda Anda Tidak Sehat meski Terlihat Bugar

Berikut adalah lima tanda Anda tidak sehat walaupun tubuh masih terlihat bugar.

By Abdul Kharis 14 April 2016 12:15
Ilustrasi orang sakit walau terlihat bugar (stories.avvo.com)

Money.id - Merasa sehat dan terlihat bugar? Tetapi, apakah Anda memiliki masalah dengan kulit? Sulit tidur pada malam hari? Segeralah periksakan diri Anda ke dokter, itu adalah salah satu tanda bahwa Anda tidak sehat.

Mengutip dari cheatsheet.com, Kamis, 14 April 2016, berikut adalah lima tanda Anda tidak sehat walaupun tubuh masih terlihat bugar.

1. Kualitas kulit buruk

Kualitas kulit adalah cara yang pasti untuk mengetahui kesehatan Anda. Pola makan yang buruk benar-benar dapat mempengaruhi kualitas kulit Anda, dan jika memiliki kualitas kulit yang buruk, seperti pucat, itu menandakan diri tidak sehat.

2. Masalah tidur

Tidak bisa tidur di malam hari? Itu bisa menjadi tanda bahwa Anda tidak sehat. Segeralah periksakan diri ke dokter saat mengalami hal ini setiap malam.

3. Masalah kamar mandi

Apakah Anda memiliki air urine berwarna kuning dan berbau tidak sedap? Tidak teratur saat membuang air besar? Hal ini menunjukkan bahwa Anda tidak sehat, segeralah periksakan diri ke dokter.

4. Bibir pecah-pecah

Jika bibir Anda terus mengalami pecah-pecah, dan selalu memakai pelembab bibir sebelum tidur, berarti tubuh kurang sehat. Inilah cara tubuh memberitahu bahwa sedang sakit, mungkin disebabkan kekurangan vitamin.

5. Pikiran susah fokus

Anda sering melamun atau tidak bisa fokus saat melakukan sesuatu? Jangan anggap remeh, hal ini menandakan bahwa Anda tidak sehat. Kesehatan tubuh akan tercermin melalui kinerja otak. (poy)

(ak/ak)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section