1. HOME
  2. FRESH
KANKER

Deteksi Kanker Kulit Lewat Aplikasi Ini

SkinVision diklaim bisa mendeteksi kanker kulit hingga 83 persen.

By Dian Ardiahanni 18 November 2015 08:33
Fitur SkinVision dapat mendeteksi kanker kulit/Getty Images

Money.id - Era teknologi rupanya mengilhami beberapa kalangan untuk membuat aplikasi yang bermanfaat bagi banyak orang.

Salah satunya adalah fitur SkinVision, yang bisa digunakan untuk mendeteksi adanya kanker kulit pada seseorang.

SkinVision diklaim bisa mendeteksi penyakit itu hingga 83 persen. Namun aplikasi ini bukan didesain untuk menggantikan posisi para medis profesional.

"Ini merupakan alternatif alat menganalisa dan melacak tahi lalat, selain dengan mengecek ke dokter," kata CEO SkinVision, Dick Uyttewaal, seperti dilansir laman Dailymail, Selasa 17 November 2015.

Menurut dia, pengecekan secara rutin berguna untuk mencegah risiko kanker kulit. Untuk mengetahui risiko penyakit itu, pengguna hanya perlu mengambil gambar tahi lalatnya.

Selanjutnya, aplikasi ini akan memprosesnya dengan sistem analisa menggunakan algoritma dan berdasarkan geometri fraktal.

Aplikasi ini memungkinkan para penggunanya untuk bisa melakukan pengobatan sedini mungkin. Sehingga tingkat keberhasilan penyembuhannya akan jauh lebih besar.

Fitur ini dibuat karena melihat jumlahnya penderita kanker kulit, khususnya di Australia. Di mana dua dari tiga wanita Australia usia 70 tahun didiagnosa menderita kanker kulit.

95-99 persen kanker kulit disebabkan oleh paparan sinar matahari. Menurut penelitian Dewan Kanker, penyakit ini dipicu oleh kegiatan di luar rumah seperti berjemur, berkebun, piknik, dan barbecue. (poy)

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section