1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Bugaboo Luncurkan Stroller Bayi 'Rocker' Edisi Terbatas

Desain paku di tudung stroller bergaya 'punk' ini sangat unik.

By Dian Rosalina 28 April 2016 16:22
The Bugaboo Bee by Diesel Rock (Money.id/Dian Rosa)

Money.id - Stroller bayi atau kereta dorong bayi kini bukan lagi sebuah kebutuhan yang digunakan oleh para orangtua untuk memudahkan mengajak balitanya jalan-jalan. Namun sekarang ini stroller bayi telah menjadi sebuah gaya hidup bagi para balitanya sendiri.

Hal itu dibuktikan oleh salah satu brand stroller bayi asal Belanda, Bugaboo. Berdiri sejak tahun 1999 lalu, Bugaboo adalah merek stroller bayi ternama yang produknya kini telah tersebar di seluruh dunia. Serta menjadi salah satu favorit para selebriti dunia bahkan selebriti dalam negeri.

Masih ingat dengan stroller yang digunakan oleh anak dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar? Ya, itu adalah salah satu koleksi dari Bugaboo yang menjadi favorit. Desainnya yang simpel dan mudah untuk dibawa kemana pun menjadi pilihan para konsumen memilih brand yang satu ini.

"Kami memberikan konsep yang mudah untuk para orang tua. Terpenting adalah desain kami yang nyaman ketika dibawa, stylenya yang sesuai dengan ibu-ibu muda, serta tahan lama untuk digunakan hingga bertahun-tahun," kata Nienke van Oeveren-Bolger dalam acara peluncuran koleksi terbaru Bugaboo, Kamis 28 April 2016, di Kedai Kopi 89, Kemang, Jakarta Selatan.

Produk Bugaboo cukup dikenal karena warna-warna yang unik dan desainnya yang dinamis. Jadi tidak heran, bila stroller bayi ini juga menjadi pelengkap fashion untuk para orangtua.

Oleh karena itu, untuk memenuhi permintaan para konsumen yang ingin tampil trendy bersama sang buah hati, Bugaboo meluncurkan koleksinya yang ketiga bersama brand denim, Diesel. Kolaborasi ini merupakan kolaborasi yang ketiga setelah sebelumnya koleksi Bugaboo Denim.

"Awalnya kami mencari brand denim yang sangat bagus untuk produk kami. Saya pikir Diesel cukup cocok dengan style kami dan nilai-nilai produk kami, yaitu mementingkan kenyamanan balita tapi tetap fashionable," kata Nienke.

Setelah model Military dan Denim, koleksi kali ini cukup mencuri perhatian karena desainnya sangat Rock 'n Roll. Dengan warna hitam dan abu-abu ini, stroller bayi tersebut terbuat dari wax-coated, berdesain seperti jaket kulit, dengan ditambahkan paku-paku hingga memberi kesan Rock.

Stroller edisi spesial ini, dilengkapi juga dengan leather look di pengangan strollernya, kemudian di tudung stroller bayi terdapat desain paku-paku. Tidak hanya itu, dibalik tempat tidurnya terdapat tato bertuliskan slogan 'Only the Brave' semakin menambah kesan nge-rock.

Meski banyak desain paku-paku, tapi itu hanya hiasan dan stroller ini aman bagi para balita. Sebab Bugaboo telah melakukan tes berkali-kali terhadap stroller tersebut.

Jika tertarik dengan stroller tersebut Anda harus cepat-cepat membelinya. Karena stroller yang tersedia di Mothercare Indonesia ini hanya tersedia 35 buah saja, dan tidak akan dibuat lagi jika sudah habis.

Harga yang ditawarkan untuk satu set Bugaboo Bee by Diesel Rock adalah Rp14,9 juta. Sedangkan untuk Bugaboo Bee by Diesel Bassinet Tailored Fabric hanya Rp2,4 juta, lalu untuk pijakan kakinya dibandrol seharga Rp2,9 juta. (dwq)

Baca Juga

(dr/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section