1. HOME
  2. FOODILICIOUS
FOOD

Kopi Sibu-sibu, Minuman Menggoda Khas Maluku

Secangkir kopi sibu-sibu diberi tambahan cacahan biji ketapang, dan...

By Azalia Amadea 10 Juli 2016 12:03
Kopi sibu-sibu (resepmasakanrumahan.com)

Money.id - Selain keindahan wisata, Indonesia juga populer dengan kenikmatan kopinya. Hampir di setiap daerah memiliki jenis kopi khas dengan aroma menggoda, salah satunya Maluku. 

Berdasarkan riset, Minggu 10 Juli, kopi dari Maluku dikenal dengan nama Kopi Sibu-sibu. Kata 'sibu-sibu' berasal dari bahasa Maluku yang berarti angin sepoi-sepoi. Sedangkan, dalam bahasa Melayu Ambon disebut 'Hail buang lansyik' yang memiliki arti rumah tempat melepas penat.

Kopi sibu-sibu menggunakan jenis kopi robusta dan dihaluskan dengan cara tradisional, sehingga tidak menghilangkan aroma asli kopi.

Uniknya, sajian kopi sibu-sibu berbeda dengan kopi pada umumnya. Secangkir kopi sibu-sibu diberi tambahan cacahan biji ketapang, dan campuran bubuk cengkeh halus. Jadi ketika diminum akan tercium aroma kopi yang kuat dan khas yang mungkin belum pernah Anda coba sebelumnya. 

Secangkir kopi sibu-sibu akan semakin nikmat, bila disandingkan dengan kue kecil khas Ambon, seperti kue kasbi, koyabu, bruder sagure, pulut unti, dan camilan khas lainnya.

Masyarakat di Ambon, memang sudah terkenal dengan tradisi meminum kopinya. Tak heran jika kopi sibu-sibu menjadi sajian unik dan khas kota tersebut. (els)

Baca Juga

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section