1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Renyahnya si Leker Crepes

Dari pada beli, mending coba buat sendiri yuk!

By Putri Nabilla 2 November 2015 18:05
Leker Crepes sangat pas disajikan saat minum teh di sore hari (zonamakan.blogspot.com)

Money.id - Crepe adalah kue tipis yang bisa diisi dengan apa pun di dalamnya kemudian teksturnya mudah dilipat. Meskipun kue tipis ini sederhana, leker crepe ini dapat menarik perhatian pembelinya. Dapat disajikan juga sebagai dessert dengan berbagai topping dan digemari oleh berbagai kalangan.

Sejarah kuliner menunjukkan resep crepe yang pertama ditemukan di Prancis pada tahun 1390 dalam buku Manger de Paris (Makanan yang berasal dari Paris). Sang penulis menjelaskan cara membuat crespes dengan terigu, telur, air, garam, dan anggur. Crepe ini dimasak pada campuran lemak dan mentega, dan ditaburi gula bubuk sebelum dihidangkan.

Bagi Anda yang belum tahu bagaimana cara membuatnya, berikut cara sederhananya.

Bahan Leker Crepes

50 gram Tepung terigu
50 gram Tepung tapioka
200 gram Tepung beras
500 ml Susu Cair
2 sendok teh Bubuk Vanili
2 butir Telur, kocok
2 sendok makan Butter, dilelehkan
2 sendok teh Baking powder

Cara Membuat Leker Crepes

1. Campurkan tepung beras, tepung terigu, tepung tapioca atau kanji, bubuk vanili, dan baking powder, aduk sampai rata. Kemudian sisihkan
2. Lalu siapkan wadah yang berbeda, campurlah semua bahan kue yang cair (susu cair, telur, margarine atau butter yang sudah dilelehkan), aduk-aduk hingga rata.
3. Campurkan kedua bahan terpisah dalam satu wadah dan sambil diaduk sampai rata, jangan berhenti supaya tidak menggumpal.
4. Oleskan wajan penggorengan anti lengket yang permukaannya agak datar dengan sedikit margarin.
5. Ambilah adonan sebanyak satu sendok sayur, tuang kedalam wajan tersebut.
6. Masaklah adonan hingga matang, tunggu hingga adonan jadi kering dan nampak crispy
7. Setelah itu angkat kue lalu taburi dengan isian atau topping sesuai selera.
8. Sajikan selagi hangat.

Anda juga bisa menyajikannya dengan ice cream, buah atau topping selai rasa sesuai selera.

(da/pn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section