1. HOME
  2. FOODILICIOUS
KULINER NUSANTARA

Nongkrong Seru di Kafe Industrial Two Stories Bogor

Kafe berkonsep industrial sangat jarang ditemui di Bogor. Suasananya jelas beda dari kebanyakan kafe di Jakarta.

By Dwifantya Aquina 6 November 2015 09:05
Kafe Two Stories (www.neighbourlist.com)

Money.id - Bogor. Kota yang memiliki udara segar, banyak pohon rindang, dan kini semakin dikenal karena kulinernya.

Ya, sekarang kalau ke Bogor bukan lagi wisata ke kebun raya atau lihat rusa di Istana Bogor. Di sepanjang jalan Anda bisa menemukan kafe-kafe yang keren dan makanan yang unik dan tentunya enak. Pemandangannya juga berbeda dari kafe di Jakarta.

Salah satunya adalah Two Stories. Kafe yang terletak di Jalan Pajajaran Indah V No. 7 Baranangsiang, Bogor ini baru dibuka sekitar satu tahun. Meski masih tergolong baru, nama Two Stories langsung dikenal luas, khususnya di kalangan anak muda.

Kafe bergaya industrial ini menggunakan rabbit atau kelinci sebagai ikonnya. Tempat cukup nyaman dan asyik untuk dijadikan tempat nongkrong bersama teman, pasangan maupun keluarga. Konsep kafe seperti ini jarang bisa ditemui di Bogor.

Two Stories terdiri dari dua lantai. Lantai pertama merupakan ruangan khusus tanpa rokok yang full AC. Anda akan disambut gambar kelinci berjas yang terpampang besar di dinding kafe. Sofa-sofa dan bantal empuk yang dijajar rapi membuat suasana benar-benar homey dan bikin nggak mau pulang.

Sedangkan di lantai dua, gaya industrial lebih terasa. Pilihan tempat duduk di balkon seringkali jadi 'rebutan' pengunjung. Terutama di dekat tembok batu bata tinggi yang bertuliskan 'Tell Your Story'. Ini kerap dijadikan spot para pengunjung untuk selfie atau berfoto bersama kerabat.

Dinding di lantai dua Two Stories yang kerap jadi spot favorite pengunjung (Money.id)

Jika malam tiba, suasana romantis dan classy semakin kental. Two Stories mengandalkan lampu temaram di setiap sudutnya. Satu spot yang tak kalah menarik adalah sebuah pohon berhiaskan lampu-lampu kecil. Tepat di bawahnya, terdapat bangku dan meja kayu. Pas banget suasananya seperti sedang duduk-duduk di bawah pohon rindang.

Berbicara mengenai menu yang ditawarkan Two Stories, kafe ini menawarkan makanan dan minuman perpaduan antara Indonesian Food dan Western Food.

Dengan menu makanan yang disajikan dalam buku menu sederhana layaknya sebuah newsletter atau buletin, Two Stories menyampaikan cerita dan konsep mereka dalam buku menu tersebut. Jadi sembari kamu memilih makanan dan minuman, Anda juga bisa baca mengenai kabar terbaru serta cerita dibalik Two Stories. Unik kan?

Di Two Stories Anda bisa memilih menu makanan yang cocok dengan suasana yang diinginkan. Anda bisa makan siang atau makan malam dengan menu makanan besar, bisa ngopi santai dengan cemilan manis atau sekedar nongkrong bersama teman-teman.

Menu andalan Two Stories yang bisa Anda nikmati antara lain Crispy Mongolian Beef yang disajikan dengan nasi dan daging slice tepung yang disiram dengan saus mongolian. Penyajiannya tidak sembarangan, dengan merogoh kocek Rp43 ribu, Anda seakan sedang menikmati sajian di hotel bintang lima.

Crispy Mongolian Beef ala Two Stories (Money.id)

Selain itu, ada pula Shrimp Mushroom and Chicken Roulade. Porsinya cukup besar dan mengenyangkan. Chicken roulade yang gurih disandingkan bersama nasi dan sayuran plus jagung bakar. Hmm... yummy!

Shrimp Mushroom and Chicken Roulade (Money.id)

Anda penyuka ikan? Berarti Anda harus mencoba Fried Dorry Fillet with Japanese Butter Sauce. Ikan dorry yang lembut diselimuti tepung, disiram saus creamy yang lezat banget. Patut dicoba!

Fried Dorry Fillet with Japanese Butter Sauce (Money.id)

Minuman yang disajikan Two Stories juga tak kalah nikmat. Coba saja Strawberry Freeze kalau nggak percaya. Sensasi asam dan manis buah stroberi bercampur jadi satu saat menyesap ke dalam mulut. Segar sekali.

Strawberry Freeze (Money.id)

Moctails lainnya yang nggak kalah seru adalah Mix Passion. Untuk pilihan lain kamu juga bisa coba beberapa jenis teh, aneka jus ataupun soft drinks.

Secara keseluruhan menu makanan dan minuman di Two Stories memiliki harga yang sedang dan porsi cukup besar. Rentang harga minuman di sini dimulai dari Rp10.000 hingga Rp125.000 dan untuk makanan berkisar dari mulai Rp17.000 hingga Rp100.000.

Cukup terjangkau bukan? Yuk nongkrong di Two Stories, buka dari jam 10 pagi sampai jam 11 malam loh. (ita)

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section