1. HOME
    2. FOODILICIOUS
FOOD

Ini 5 Tempat Makan di Jakarta yang Buka Saat Sahur

By Azalia Amadea 10 Juni 2016 19:50
Ini 5 Tempat Makan di Jakarta yang Buka Saat Sahur (II)

3. Sate Padang Ajo Ramon 

Sate Padang Ajo Ramon/qraved.com

Siapa yang tak mengenal sate padang legendaris Ajo Ramon? Warung sate padang yang terletak di depan Pasar Santa ini sudah populer sejak zaman dahulu. Uniknya sate Padang yang disajikan tidak hanya sate lidah, melainkan juga ada sate daging, usus, jantung, dan pangkal lidah. Saus sate padangnya yang pedas dan gurih menggoyang lidah. Seporsi sate padang dibanderol dengan harga Rp25 ribu. Sate Padang Ajo Ramon ini buka pukul 17.00-02.00 WIB.

4. Aneka Bubur 786 

Sajian Aneka Bubur 786/qraved.com

Terletak di bilangan Kemang, Jakarta Selatan restoran bergaya Timur Tengah ini menyajikan aneka varian bubur. Bubur yang disajikan mulai dari bubur ayam, bubur pedas, bubur zafran, hingga bubur manado. Selain menyajikan berbagai olahan bubur, restoran yang buka 24 jam ini juga menyediakan olahan masakan lainnya seperti aneka masakan Chinese food, Indian, Pakistani dan Indonesia. Harga makanannya berkisar Rp25 ribu-Rp60 ribu. Tempatnya yang santai dapat membuat Anda sahur dengan nyaman dan nikmat.

5. Restoran Garuda 

Aneka Menu Restoran Garuda/restorangaruda.com

Restoran yang terletak di Jalan Hayam Wuruk nomor 100, Jakarta Pusat ini menyediakan menu makanan khas Padang. Menu yang dihidangkan pada umumnya sama dengan menu rumah makan Padang lainnya seperti gulai ayam, gulai otak, rendang daging, dendeng batokok dan masakan Padang lainnya. Harga makanan Padang di Restoran Garuda mulai dari Rp10 ribu-Rp40 ribu tergantung lauk yang dipilih. Restoran yang buka 24 jam ini cocok untuk Anda yang ingin sahur di luar. (dwq)

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section