1. HOME
  2. FOODILICIOUS
FOOD

Formula Margarin dan Butter Bikin Sajian Kue Anda Lebih Renyah

Jika dicampurkan, kedua bahan ini dapat menghasilkan kue kering renyah dan wangi.

By Azalia Amadea 4 Juni 2016 13:03
Candy pop kastengel (Azalia Amadea/Money.id)

Money.id - Menyambut momen puasa dan Lebaran, Blue Band memformulasi ulang komposisi Blue Band Cake and Cookie. Blue Band Cake and Cookie merupakan margarin dengan tambahan butter di dalamnya. Blue Band Cake and Cookie terbaru sudah dapat dibeli di supermarket seluruh Indonesia mulai Kamis 2 Juni 2016.

Perayaan Idul Fitri memang identik dengan sajian kue-kue kering khas Lebaran. Beragam kue kering biasa disajikan untuk menyambut tamu-tamu yang datang. Umumnya jenis kue kering yang sering dihidangkan seperti kastengel, nastar, putri salju, cokelat dan kue kering lainnya.

Kebanyakan para ibu memilih membuat sendiri kue-kue itu di rumah. Membuat kue sendiri memang lebih hemat, enak, dan sehat. Kunci membuat sajian kue kering menjadi lembut dan renyah ada pada bahan yang digunakan.

Bahan utama yang dapat membuat kue kering renyah adalah margarin dan butter. Jika dicampurkan, kedua bahan ini dapat menghasilkan kue kering yang renyah dan wangi.

"Blue Band memahami bahwa kue kering seperti nastar, putri salju hingga kastengel sangat dinanti saat perayaan Lebaran. Maka dari itu kami kembali memformulasi ulang Blue Band Cake and Cookie dengan menambahkan butter agar sajian kue lebih wangi dan renyah," kata Meila Putri Handayani, Marketing Manager Savoury & Spread PT Unilever Indonesia Tbk beberapa waktu lalu.

Sebelum produk ini kembali diluncurkan, Meila mengatakan timnya telah melakukan riset. Hasil riset tersebut menyembutkan bahwa 30 persen dari para baker di Indonesia mencampur margarin dan butter saat membuat kue seperti cake dan kue kering. Berdasarkan riset tersebutlah Blue Band akhirnya menambahkan butter ke dalam Blue Band Cake and Cookie.

Penjualan margarin ini ditargetkan untuk para baker dan ibu-ibu yang gemar membuat kue di rumah. Blue Band Cake and Cookie yang sebenarnya sudah ada sejak 2012 itu dijual dalam tiga pilihan ukuran. Kemasan dengan berat 200 gram dijual sekitar Rp7 ribu, kemasan 1 kilogram Rp49 ribu, dan kemasan 2 kilogram dihargai Rp94 ribu.

Produk baru Blue Band Cake and Cookie diharapkan dapat berkontribusi sekitar 70 persen terhadap pendapatan brand Blue Band. Karena menurut Meila, baru sekitar 30 persen ibu-ibu atau baker Indonesia yang mengenal dan menggunakan produk Blue Band Cake and Cookie tersebut.

Sedangkan menurut Karen Carlotta, yang merupakan seorang chef, adanya inovasi baru ini dapat mempermudah para baker membuat sajian kue yang lebih nikmat.

"Blue Band Cake and Cookie ini sudah memiliki komposisi yang tepat dengan campuran margarin dan butter. Sehingga untuk para ibu-ibu khususnya dapat dengan praktis membuat kue di rumah. Selain itu, hasil kue-kue yang dibuat dapat terasa renyah dan wangi aroma butter," kata chef cantik yang memiliki tiga anak itu. (poy)

(da/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section