1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Coba Yuk, Resep Cilok Goreng Saus Kacang

Cilok goreng saus kacang sajian camilan gurih, renyah dan nikmat.

By Azalia Amadea 29 Maret 2016 13:20
Ilustrasi cilok goreng saus kacang (Foto: vemale.com)

Money.id - Cilok merupakan salah satu jajanan atau camilan yang saat ini sedang hits di kalangan masyarakat. Awalnya cilok populer di daerah Jawa Barat, namun saat ini jajanan tersebut sudah menjamur ke Ibu Kota.

Pedagang cilok gerobakan bertebaran di Jakarta dan sekitarnya. Cilok memiliki cita rasa yang kenyal dan nikmat dimakan dengan cocolan saus kacang.

Bahan utama cilok adalah aci atau tepung kanji. Nama cilok merupakan singkatan dari 'aci dicolok' karena proses memakan cilok yang menggunakan tusukan untuk mengambilnya atau mencoloknya.

Dilansir dari laman vemale.com Selasa 29 Maret 2016, berikut kreasi resep cilok goreng saus kacang ala rumahan yang tentunya mudah dan nikmat.

Bahan-bahan
- 100 gram tepung terigu
- 100 gram tepung tapioka
- 2 batang bawang daun, dirajang
- 2 sendok makan ebi, disangrai dan diulek
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula
- 1/2 sendok teh lada
- 200 air hangat (bisa disesuaikan dengan kondisi adonan)

Bahan saus
- 100 gram kacang tanah sangrai
- 1 siung bawang putih, dicincang
- 3 cabai merah keriting, diiris tipis
- 25 gram gula jawa, disisir halus
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kecap manis
- 100 cc air panas

Cara membuat cilok:
Campurkan semua bahan menjadi satu kecuali air, baru setelah itu tuang air sedikit demi sedikit hingga adonan mudah dibentuk.

Didihkan air di panci. Bentuk cilok bulat-bulat, lalu masukkan dalam air rebusan. Saat cilok sudah mengambang artinya cilok sudah matang. Angkat tiriskan. Setelah dingin, panaskan minyak di wajan lalu goreng cilok hingga berwarna kecokelatan.

Cara membuat saus kacang:
Tumis bawang putih dan cabai hingga beraroma harum. Ulek kacang tanah, bawang putih, dan cabai hingga halus (bisa juga diblender atau diproses dengan food processor). Tambahkan gula jawa, garam, kecap manis, dan air panas. Aduk rata.

Sajikan cilok goreng selagi panas dengan cocolan saus kacang, selamat mencoba. (poy)

Baca Juga

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section