1. HOME
    2. FOODILICIOUS
KULINER

10 Gerai Starbucks Paling Unik dan Menarik di Dunia

By Azalia Amadea 19 September 2016 11:05
Gerai Starbucks Unik di Dunia (II)

Ubud, Bali 

Starbucks Bali
© 2016 money.id/foodbeast

Kedai Starbucks di Ubud Bali ini mengambil lokasi dibekas gudang pura historis berplang kayu. Dengan interior khas Bali, lengkap dengan pemandangan pura dan kolam penuh teratai di area depan benar-benar membuat kedai ini terasa menenangkan. Apalagi di sekeliling gerai ini juga ada pemandangan yang akan membuat kita semakin rileks. Tidak heran jika gerai ini pun masuk menjadi salah satu berita utama di media Jepang beberapa waktu lalu.

Dazaifu, Jepang 

Starbucks Jepang
© 2016 money.id/foodbeast

Berada di Dazaifu, Prefektur Fukuoka, kedai seluas 2,260 persegi ini didirikan di dekat kuil Dazaifu Tenmangu. Karena lokasi yang berada dekat dengan kuil bersejarah, desainer Kengo Kuma pun ingin Starbucks melebur bersama bangunan-bangunan yang ada sepanjang jalan menuju kuil tersebut. Hasilnya? Fitur menakjubkan dengan dinding berdesain natural yang terbuat dari 2,000 tongkat kayu yang dilekatkan di hampir seluruh ruangnya.

Singapura 

Starbucks Singapura
© 2016 money.id/foodbeast

Berdiri di salah satu lagi lokasi yang diklaim paling mempesona, salah satu dari dua Starbucks di Singapura ini seolah menghidupkan romantika zaman kolonial. Duduk di antara pohon-pohon di taman atau di teras lantai atas, Anda akan serasa kembali ke zaman dulu.

Washington, D.C., AS 

Starbucks Washington
© 2016 money.id/foodbeast

Kedai Starbucks di Washington ini benar-benar sangat unik karena dibangun dari sebuah kontainer baja bekas. Desainnya minimalis namun kekinian. Karena kedainya ‘termasuk kecil’ maka bagian dalamnya juga cuma ada satu ruangan saja. Karenanya itu, kedai ini seringkali disinggahi hanya untuk drive-thru atau walk-up saja.

London, Inggris 

Starbucks Inggris
© 2016 money.id/foodbeast

Gerai Starbucks yang berada di Jalan Conduit ini lantai atasnya ada sebuah jendela besar yang mengarah ke sekitar West End London. Sementara di lantai bawah, dindingnya yang terbuat dari bata putih plus meja bundar besar menawarkan kenyamanan bagi setiap tamu.

Shanghai, China 

Starbucks China
© 2016 money.id/foodbeast

Bangunan Starbucks Shanghai ini benar-benar mewakili arsitektur China. Bentuknya yang seperti kelenteng membuat gerai yang satu ini terlihat unik.

 

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Foodilicious Section