1. HOME
  2. FINANCE
FINANCE

Instrumen Investasi yang Berikan Untung Jangka Pendek

Selain membutuhkan kesabaran, investor juga wajib menguasai pengetahuan dasar tentang ekonomi dan keuangan.

By Dwifantya Aquina 5 November 2016 07:05
Ilustrasi investasi (PIxabay)

Money.id - Orang yang berinvestasi pasti menginginkan keuntungan atau bunga. Dalam ilmu investasi, imbal hasil biasanya tidak akan diperoleh dengan segera. Prinsipnya, semakin panjang jangka waktu investasi, semakin besar pula keuntungan yang diperoleh. Selain membutuhkan kesabaran, investor juga wajib menguasai pengetahuan dasar tentang ekonomi dan keuangan.

Namun, ada juga instrumen investasi yang memberikan untung besar dalam jangka pendek. Namun, risiko investasi pada instrumen jangka pendek tersebut juga jauh lebih besar. Berani ambil risiko? Berikut ini jenis investasi yang cocok untuk investor jangka pendek seperti dikutip CekAja.com:

Investasi forex

Instrumen investasi ini menawarkan keuntungan yang menggiurkan. Forex alias mata uang asing memang sejak lama dijadikan sebagai instrumen investasi. Para trader, sebutan untuk pelaku investasi forex, biasanya membeli mata uang asing tertentu untuk dijual kembali. Seperti disebutkan di awal, keuntungan investasi satu ini tidak terbatas.

Dan, keuntungan tersebut bisa diperoleh dalam jangka pendek bahkan dalam hitungan hari saja. Meski demikian, menjadi trader forex tidak disarankan untuk mereka yang belum benar-benar memahami investasi forex. Selain dibutuhkan keahlian, investasi satu ini memiliki risiko yang sangat besar. (Baca juga: Ibu Rumah Tangga Ingin Bantu Tambah Pemasukan? Ini Bisnis Modal Kreativitas yang Cocok untuk Kamu)

Saham

Sama seperti forex, pelaku investasi jangka pendek dari investasi saham juga disebut sebagai trader. Para pelaku trading mendapatkan untung daru selisih harga saham yang dijual dalam waktu dekat. Tidak seperti seorang investor jangka panjang yang mencari keuntungan melalui pertumbuhan harga saham jangka panjang dan dividen alias pembagian keuntungan perusahaan, para trader hanya menahan saham beberapa hari bahkan beberapa jam sebelum dijual kembali.

Sama seperti forex, investasi satu ini bisa memberikan untung besar dalam waktu yang singkat. Namun, Anda wajib menguasai pengetahuan analisa teknikal dan fundamental saham yang baik. Risiko investasi satu ini juga besar.

Emas

Logam mulia seperti emas juga bisa dijadikan sebagai instrumen investasi jangka pendek. Alasannya, seperti forex dan saham, harga emas juga mengalami fluktuasi. Meski demikian, emas disebut sebagai instrumen investasi yang tidak lebih likuid dibandingkan saham dan forex. Apalagi jika Anda berinvestasi emas dalam bentuk perhiasan.

Bila ingin berinvestasi emas, beli emas batangan yang dikeluarkan oleh produsen emas resmi. Alasannya, tidak seperti emas perhiasan, emas jenis ini memiliki harga jual dan beli yang pasti. (Baca juga: Beda Cara Pikir Orang Kaya Vs Orang Miskin)

Baca Juga

 

 

(da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section