1. HOME
  2. FINANCE
FINANCE

First Jobber, Lebih Butuh Asuransi Kesehatan atau Jiwa?

Jangan sampai salah memilih asuransi, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

By Dwifantya Aquina 25 September 2016 11:08
Pekerja pemula harus cerdas dalam memilih asuransi

Money.id - Anda yang baru pertama kali bekerja wajib hukumnya untuk mengenal perencanaan keuangan. Kebutuhan yang bertambah dan penghasilan yang masih terbatas harus disiasati agar tidak menjadi masalah di kemudian hari. Nah, asuransi sebagai produk industri keuangan merupakan bagian dari perencanaan keuangan yang tidak boleh disepelekan.

Namun, begitu banyaknya produk asuransi yang dibutuhkan terkadang tidak sesuai dengan penghasilan first jobber yang terbatas. Belum lagi pengeluaran lain-lain seperti investasi dan biaya hidup sudah menyita sebagian besar penghasilan. Untuk itu, ada baiknya memilih produk asuransi yang paling dibutuhkan terlebih dahulu. Namun, apa sih asuransi yang paling dibutuhkan first jobber? Berikut ini jawabannya:

Asuransi kesehatan

Perlindungan asuransi kesehatan sangat penting bagi mereka yang tengah berusaha hidup mandiri. Karena Anda telah dewasa dan mandiri, segala kebutuhan termasuk biaya kesehatan tidak lagi jadi beban orang tua. Padahal, selama ini Anda dilindungi oleh asuransi kesehatan milik orang tua.

Asuransi satu ini bisa jadi pilihan utama dibandingkan asuransi lainnya seperti asuransi jiwa atau asuransi kecelakaan diri. (Baca juga: Dianggap Mewah di Indonesia, 5 Makanan Asing Ini Sebenarnya Santapan Rakyat Jelata)

Namun, sebelum memutuskan membeli polis asuransi kesehatan, lihat dulu apakah perusahaan tempat kamu bekerja menyediakan asuransi bagi karyawannya? Bila tidak, maka asuransi kesehatan merupakan kebutuhan utama Anda. Jangan sampai ketika sakit Anda jatuh bangkrut akibat seluruh penghasilan habis untuk membiayai tagihan.

Asuransi jiwa

Asuransi jiwa sangat penting bila Anda adalah tulang punggung keluarga. Apalagi jika Anda telah memiliki istri dan anak, asuransi jiwa adalah kebutuhan yang paling utama. Asuransi satu ini akan memberi perlindungan finansial bagi keluarga bila Anda tidak bisa lagi menjadi tulang punggung ekonomi karena mengalami cacat permanen atau meninggal dunia.

Sebenarnya, pemerintah melalui BPJS Ketenagakerjaan bakal memberi santunan bagi karyawan yang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Namun, jumlahnya tentu tak sebesar yang diberikan asuransi jiwa swasta.

Asuransi kendaraan

Biasanya, orang yang baru saja bekerja menggunakan gaji awal bekerja untuk membeli kendaraan. Bila tidak bisa membeli secara tunai, setidaknya menggunakan fasilitas kredit kendaraan dari bank maupun leasing. Karena risiko memiliki kendaraan di kota besar cukup tinggi, asuransi kendaraan boleh dibilang sebagai kebutuhan yang sangat penting.

Anda akan mengalami bencana finansial bila kendaraan yang dibeli tanpa asuransi kendaraan rusak karena kecelakaan atau hilang dicuri. Namun, bisa jadi asuransi kendaraan akan terasa kurang mendesak bila selama ini Anda lebih banyak menggunakan angkutan umum atau jasa antar-jemput dari perusahaan dibanding menggunakan kendaraan pribadi.

Asuransi kecelakaan diri

Bila pekerjaan Anda memiliki tingkat risiko kecelakaan kerja yang tinggi, asuransi satu ini sangat penting dan harus didahulukan. Jangan menyepelekan kebutuhan akan asuransi kecelakaan diri bila Anda tidak ingin hidup berantakan di masa depan. Sebab, bila sesuatu terjadi pada Anda dan mengakibatkan Anda kehilangan kemampuan untuk bekerja, asuransi satu ini akan memberi perlindungan sehingga kondisi finansial Anda dan keluarga tidak memburuk.

Untuk itu, cari tahu terlebih dahulu apakah perusahaan tempat Anda bekerja memberikan perlindungan asuransi kecelakaan diri pada Anda atau tidak. (Baca juga: 3 Keputusan Seputar Pernikahan yang Bisa Bikin Kamu Telat Kaya)

 

 

(da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section