1. HOME
  2. FINANCE
FINANCE

5 Langkah Cerdas Memulai Jalan Sebagai Entrepreneur Sejati

Modal bukanlah satu-satunya hal yang diperlukan saat kita ingin menapaki jalan sebagai seorang pengusaha.

By Dwifantya Aquina 25 Mei 2016 13:28
Ilustrasi enterpreneur (proed.erau.edu)

Money.id - Ketika bicara soal memulai suatu bisnis, apa yang kamu pikirkan pertama kali? Apakah itu adalah modal usaha?

Memang benar dalam menjalankan suatu bisnis, kita memerlukan modal uang dan ketrampilan. Namun, modal bukanlah satu-satunya hal yang diperlukan saat kita ingin menapaki jalan sebagai seorang pengusaha.

Jika kamu serius ingin menjadi seorang entrepreneur sejati, maka ada beberapa langkah cerdas yang bisa kamu lakukan:

1. Perhatikan dulu kondisi dan target pasar kamu

Sebelum kamu memulai bisnis, teliti dan pahami kesempatan-kesempatan dan celah bisnis yang ada di pasar. Apakah produk kamu sudah ada di sana? Kalau ada kompetitor, apa yang bisa membuat produk kamu lebih terlihat? Apa yang membuat produk kamu lebih baik dan apa unique selling point dari bisnis kamu? Lakukan analisis terhadap kondisi pasar sebagai tahap awal menjalankan bisnis kamu.

Baca juga: Seberapa Besar Uang yang Harus Saya Sisihkan untuk Dana Darurat?

2. Belajar menghemat untuk langkah awal mengumpulkan modal

Dalam memulai bisnis baru, gaji bulanan kamu tidak akan cukup untuk membiayainya, kamu harus bersiap untuk menekan pengeluaran pribadi kamu sebanyak mungkin. Kamu bisa menghemat dengan banyak cara, seperti pakai transportasi umum, bawa bekal dari rumah, atau capa lain yang bisa membantu menekan pengeluaran. Kumpulkan modal sebanyak mungkin untuk memulai bisnis kamu.

3. Belajar dari orang sukses lain atau carilah mentor

Agar bisnis kamu dapat menjadi sukses, amati dan belajarlah dari bisnis lain di sekitar kamu yang sudah sukses. Kamu bisa coba mengamati bisnis yang yang bergerak di bidang yang mirip dengan bisnis yang akan kamu mulai dan belajar bagaimana mereka bisa menjadi sukses. Tapi ingat ya, hal ini bukan berarti kamu mencontek mentah-mentah seluruh ide produk dan aktivitas bisnis mereka. Kamu bisa juga mencari orang yang dapat dijadikan sebagai mentor untuk membimbing kamu dalam berbisnis.

Baca juga: 4 Prinsip Menabung yang Mudah Dilakukan untuk Memperoleh Rp 1 Milyar!

4. Siapkan sendiri situs online kamu untuk mempromosikan bisnis milikmu

Jika modal kamu tidak banyak, kamu bisa membuat sendiri website untuk mempromosikan bisnis kamu. Saat ini, membuat website sudah tidak perlu pengetahuan coding yang mumpuni. Banyak template website gratis yang bisa kamu peroleh dan kamu juga bisa melakukan beberapa kustomisasi untuk membuat tampilannya menjadi lebih ciamik!

Baca juga: 7 Cara Unik dan Konyol untuk Menghemat Uang Banyak!

5. Pakai pinjaman untuk modal berbisnis

Cara lain untuk memulai bisnis adalah dengan mengajukan pinjaman. Modal berbentuk pinjaman memiliki kelebihan sendiri dibandingkan dengan modal berbentuk saham dari investor. Keunggulan utama menggunakan modal pinjaman adalah kamu tidak perlu merelakan bagian kepemilikan bisnis kamu terhadap orang asing atau investor tersebut.

Kalau kamu ingin menggunakan pinjaman, fasiltas pinjaman yang populer di kalangan masyarakat adalah kredit tanpa agunan (KTA) karena tidak perlu memberikan jaminan apapun. Pastikan kamu membuat semacam simulasi pelunasan cicilan KTA agar kamu bisa konsisten membayar cicilan. Gunakan situs perbandingan populer seperti HaloMoney.co.id untuk melakukannya. (dwq)

Baca Juga

 

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section