1. HOME
  2. STYLE & LOOK
KECANTIKAN

Tren Warna Sariayu 2016 Terinspirasi Gunung Krakatau

Lipstik dan eyeshadow berwarna biru keunguan, silver grey, coklat, kuning keemasan, peach dan light tosca ini dibanderol mulai dari Rp85 ribu.

By Dian Rosalina 4 Februari 2016 18:32
Peluncuran tren warna 2016 Sariayu Martha Tilaar (Money.id/Dian Rosa)

Money.id - Salah satu produsen makeup terbesar di Indonesia yaitu Sariayu Martha Tilaar kembali meluncurkan tren warna 2016. Bila sebelumnya pada tahun 2015, tren warna Sariayu terinspirasi dari bumi Papua, yang lebih menonjolkan warna biru, ungu, dan kuning, tahun ini mereka memperkenalkan inspirasi terbaru yaitu Krakatau.

"Untuk menentukan tema-tema inspirasi kosmetik Sariayu, kami memerlukan waktu kurang lebih satu tahun. Dalam setahun lamanya, kami melakukan riset mengenai daerah yang akan menjadi inspirasi selanjutnya. Tidak hanya itu kami mempelajari budaya lokal untuk mendalaminya," kata Wulan Tilaar, dalam acara peluncuran tren warna Sariayu 2016, Kamis 4 Februari 2016.

Coorporate Creative Sariayu, Kilala Tilaar mengatakan bila berbicara mengenai inspirasi, tidak soal pemilihan warna saja namun memperhatikan benefitnya untuk konsumen. Melihat lihat tren sebelumnya, 2016 ini Sariayu mempersembahkan warna-warna yang agak ekstrem.

"Selain kekayaan alam Indonesia, kami juga terinspirasi dari film-film seperti Avatar, Starwars, Malefecient, Down to Earth, Game of trones dan lewat lukisan American Gothic," katanya.

Alasan memilih Krakatau sebagai tema karena gunung tersebut memiliki sejarah panjang bagi peradaban manusia. Keperkasaan dan keelokan gunung Krakatau banyak menjadi inspirasi dalam karya seni literatur, film, maupun penelitian hingga saat ini.

Tak hanya itu, warna dari kain tradisional Lampung, Kain Tapis adalah bentuk kesenian tradisonal yang menggunakan benang perak dan emas yang disulam. Motifnya pun beragam mulai dsri flora dan fauna yang bermakna selaras antara lingkungan dengan Sang Pencipta Alam Semesta.

Dalam peluncuran tersebut Sariayu menghadirkan 12 warna koleksi lipstik Duo Lip Color, perpaduan antara matte dan glossy dalam satu kemasan. Keunggupannya lipstik tersebut bisa menempel sempurna dan tahan lama selama 8 jam. Tidak hanya itu kandungan UV Filter dan Natutal Moisturizer dapat melindungi kulit bibir dari pengaruh buruk lingkungan serta menjaga kelembaban.

Warna-warna koleksi Eyeshadow, dan Eyeshadow Kit terinspirasi dari keindahan alam gunung Krakatau dan panorama sekitar, seperti biru keunguan, silver grey, coklat, kuning keemasan, peach dan light tosca. Perpaduan warna tersebut dapat menghasilkan riasan aktif dan dinamis untuk sehari-hari atau riasan modern.

Meski digunakan di mata, kandungan UV Filter dan Natural Moisturaizer menjaga kelembaban kulit daerah mata dan menempel tahan lama.

Lewat tren warna Krakatau 2016 ini, Martha Tilaar berharap Sariayu tetap konsisten dalam menampilkan tema-tema yang terinspirasi dari kekayaan budaya Indonesia dan menjadi salah satu produk kosmetik Indonesia yang dilirik oleh dunia Internasional.

"Sejak kami mengeluarkan tren Senja Sriwedari, sudah 30 tahun kami konsisten menampilkan inspirasi kekayaan alam dan budaya ke dalam kosmetik Sariayu. Berangkat dari situ kami ingin mengajak konsumen kembali mencintai alam Indonesia dan menjaga kelangsungan hidup budaya khususnya Propinsi Lampung," kata Martha Tilaar.

Untuk mendapatkan rangkaian koleksi tata rias Sariayu Martha Tilaar 2016, harga yang ditawarkan untuk Lipstik mulai dari Rp90 ribu, dan Eyeshadow seharga Rp85 ribu, dan Eyeshadow Kit mulai dari Rp100 ribu.

(da/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Style & Look Section