1. HOME
    2. FASHION-BIZ
FASHION

5 Kain Tradisional Indonesia yang Dilirik Mancanegera

Selain batik masih banyak kain-kain yang menjadi sorotan dunia karena kecantikannya dan keunikannya. Berikut diantaranya...

By Dian Rosalina 27 Juni 2016 16:01
Songket Pandai Sikek (Indonesiakaya)

Money.id - Indonesia memiliki sederet kain-kain tradisional yang cantik dari berbagai daerah. Tak heran banyak turis mancanegara yang tertarik memiliki salah satu dari kain tersebut. 

Batik adalah salah satu dari sekian banyak kain di Indonesia yang mendunia. Selain batik masih banyak kain-kain yang menjadi sorotan dunia karena kecantikannya dan keunikannya. Berikut diantaranya lima kain tradisional Indonesia yang mendunia yang Money.id rangkum.

Songket Padai Sikek

Kain songket merupakan salah satu kain tradisional yang berasal dari Sumatera Barat. Kain yang cukup populer di provinsi ini adalah Songket Padai Sikek merupakan nama daerah dimana kain tersebut dibuat.

Motifnya pun sangat unik yaitu motif kuno asli masyarakat Minangkabau yang mana pembuatannya masih secara tradisional diwariskan secara turun temurun dan pembuatannya memakan waktu berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan.

Dan harga yang ditawarkan beragam. Mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Ulos Batak

Sesuai dengan nama kain tersebut berasal, Batak melambangkan ikatan kasih sayang kepada sesama. Wajar bila kain ini sering digunakna untuk menghadiri upacara adat saja.

Namun sekaran ini kain tersebut telah mendunia. Terbukti yang dilakukan beberapa desainer kreatif untuk membuat karya besar mereka.

Selain itu kain ini sering digunakan sebagai cenderamata saat berkunjung ke Sumatera Utara. Harganya pun cukup fantastis yaitu mencapai jutaan rupiah.

Kain Gringsing Bali

Bali terkenal dengan keindahaan alamnya dan keberagaman budaya lokal yang kental. Tidak hanya itu saja, kainnya pun bahkan terkenal hingga mancanegara.

Adalah kain Gringsing Bali yang pembuatannya membutuhkan waktu setidaknya mencapai 2-5 tahun. Hal itu dikarenakan proses pembuatan kain yang masih sederhana namun rumit.

Karena lamanya proses tersebut dan bahannya yang unik membuat kain Gringsing Bali sangat diminati oleh para turis asing. Harganya pun mulai dari Rp20 juta untuk satu helai kain.

Tenun Ikat Ende, dan Ulap Doyo >>>>

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fashion-Biz Section