1. HOME
  2. DIGITAL
KOREA UTARA

Video Propaganda Korut Serang AS Pakai Nuklir Hebohkan Dunia Maya

Video ini menunjukkan bila Korut kapan saja bisa membahayakan AS.

By Adhi 28 Maret 2016 14:31
Senjata Nuklir jarak jauh milik Korea Utara (valuewalk.com)

Money.id - Korea Utara (Korut) tak ada habisnya menebar teror di dunia maya. Terkini, negara yang dipimpin oleh Kim Jong Un itu dilaporkan mengunggah sebuah video propaganda ke YouTube.

Tak tanggung-tanggung, dalam video tersebut, diperlihatkan bagaimana Korut menyerang Amerika Serikat (AS) menggunakan nuklir. Kota yang menjadi target serangan adalah pusat pemerintahan AS, Washington DC.

Seperti dilansir dari laman Mashable, Senin 28 Maret 2016, video propaganda berjudul 'Kesempatan terakhir' itu diunggah pada tanggal 25 Maret 2016 oleh kantor berita nasional Korut, D.P.R.K Today.

Dikutip dari laman Daily Mail, para pengamat politik menilai munculnya video propaganda tersebut merupakan 'aksi balasan' Korut melihat 'mesra'nya hubungan Amerika dan Korea Selatan beberapa waktu belakangan ini.

Video ini seakan-akan menunjukkan bila Korut kapan saja bisa membahayakan AS menggunakan teknologi roket nuklir jarak jauhnya.

"Jika imperialis AS memprovokasi kami sedikit saja, kami tidak akan ragu untuk membalas mereka dengan serangan nuklir tak terduga," tulis keterangan di video itu. (poy)

 

Baca juga:

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section