1. HOME
  2. DIGITAL
DIGITAL

Samsung Indonesia Punya Bos Baru

Sebelumnya, Jae Hoon Kwon memimpin Samsung Electronic Malaysia dan Australia.

By Nur Chandra Laksana 1 Maret 2016 19:05
Jae Hoon Kwon (NCL/Money.id)

Money.id - Samsung baru saja secara resmi memperkenalkan Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge di Indonesia. Kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh Samsung untuk mengumumkan pimpinan baru mereka di Indonesia.

Yoon Young Kim, President Director Samsung Electronic Indonesia (SEIN) yang memegang jabatan sejak 2013, kini digantikan oleh Jae Hoon Kwon. Ia aktif memimpin Samsung Indonesia per 2016.

Kiprah Kwon sendiri bisa dibilang cukup apik. Ia telah mengabdikan diri di Samsung selama lebih dari 20 Tahun. Sebelum hijrah ke Indonesia, Kwon menjabar sebagai President Director Samsung Electronic Australia sejak 2011. Dan sebelum itu, ia juga sempat menjabat dengan posisi yang sama di Malaysia.

"Suatu kehormatan bisa menjadi bagian Samsung Electronics di Indonesia, yang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia, sekaligus pasar paling potensial di Asia," tutur Kwon di acara peluncurakn Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge di Jakarta, Selasa 1 Februari 2016.

Lebih lanjut ia menyatakan, "Saya sudah mendedikasikan jabatan saya di Asia dalam beberapa tahun kebelakang. Hal ini memberikan pelajaran dan pengetahuan pasar di Asia Pasifik."

Selain itu, Kwon juga melihat potensi dan banyaknya talenta muda di Indonesia untuk berkembang.

"Saya sangat optimis dengan masa depan Indonesia, negara ini memiliki banyak talenta muda yang akan berpartisipasi dalam mewujudkan masa depan Indonesia lebih baik," tutur Kwon dengan semangat.

Di pasar Indonesia, Kwon diharapkan mampu meneruskan dominasi Samsung di segmen smartphone yang mulai diusik oleh jajaran vendor asal China. (dhi)

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section