1. HOME
  2. DIGITAL
DIGITAL

Lenovo Luncurkan 3 Laptop Seri Yoga Dilengkapi Intel Generasi Ke-6

Di acara ini Lenovo meluncurkan Laptop Yoga 900, Yoga Home 500, dan Yoga Tab 3 Pro.

By Nur Chandra Laksana 12 November 2015 19:46
Acara peluncuran 3 laptop Lenovo seri Yoga (Nur Chandra / Money.id)

Money.id - Lenovo meluncurkan rangkaian 3 produk laptop Yoga terbaru tersebut diperkenalkan bersamaan dengan pembukaan #Goodweird Fest yang berlangsung di Central Park, Jakarta, sampai dengan Minggu 15 November 2015.

Yohan Wijaya, MNC Sales Director Intel Indonesia, mengatakan bahwa ketiga produk Lenovo Yoga terbaru diperkuat dengan prosesor Intel Core generasi ke-6. Prosesor tersebut menetapkan standar baru dengan desain lebih ramping, lebih tipis, dan mampu reboot dalam setengah detik.

Prosesor Intel Core Generasi Ke-6 juga mendukung jangkauan luas desain perangkat, mulai dari ultra-mobile compute stick, 2 in 1s, huge high-definition All-in-one desktop, dan workstation mobile baru.

"Lenovo akan terus meluncurkan inovasi yang terbaru. Kami yakin dengan hal tersebut kami bisa terus menjadi no 1 di dunia," jelas Rajesh Thadani, President Director Lenovo Indonesia.

Di acara ini Lenovo meluncurkan Laptop Yoga 900 yang hadir dengan desain kekinian nan tipis. Didukung 813 potongan engsel baja 360 derajat untuk fleksibilitas dalam penggunaan sehari-hari.

Selanjutnya Lenovo mengeluarkan Yoga Home 500, sebuah desktop all-in-one portabel dengan built-in baterai.

Yang terakhir, mereka meluncurkan Yoga Tab 3 Pro, sebuah tablet Android dengan built in projector. Dengan baterai 10200 MAh yang mampu menemani anda selama 18 jam. (dhi)

Suka Informasi Ini? Klik Like Ini

(a/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section