1. HOME
  2. DIGITAL

3 Smartphone Tahan Air Ini Cocok untuk Musim Hujan

Kini di pasaran sudah tersedia banyak smartphone yang dipersenjatai dengan fitur waterproof.

By Adhi 13 November 2015 18:06
Sony Xperia Z (mostepicstuff.com)

Money.id - Musim hujan perlahan-lahan mulai menunjukkan kehadirannya. Bagi Anda yang kerap bepergian menggunakan sepeda motor, mau tak mau harus menerjang hujan untuk menghemat waktu.

Namun sayang, terkadang kita terlupa jika smartphone belum diamankan di tempat yang aman. Alhasil, smartphone kita basah dan berisiko mengalami kerusakan fatal.

Bagi Anda yang berniat mencari smartphone baru, ada baiknya membeli smartphone yang sudah dilengkapi dengan fitur tahan air.

Kini di pasaran sudah tersedia banyak smartphone yang dipersenjatai dengan fitur waterproof, di mana perangkat tersebut mampu bertahan terkena air hujan, terendam di dalam genangan air, bahkan terjatuh ke dalam genangan lumpur sekalipun.

Setidaknya terdapat tiga smartphone waterproof terbaik untuk tahun ini. Kelima smartphone tersebut mengadopsi sistem operasi Android.

Berikut, 3 smartphone waterproof terbaik 2015 seperti yang dikutip dari laman Digital Trends, Jumat 13 November 2015.

Sony Xperia Z3

(phonearena.com)

Xperia Z3 menjadi salah satu smartphone andalan Sony, bahkan smartphone ini mendapatkan rating IP waterproof yang cukup tinggi, yakni IP65/IP68.

Pihak Sony menjelaskan, kedua nilai rating IP tersebut diberikan cukup tinggi karena Xperia Z3 mampu memenuhi standar smartphone waterproof. 

Xperia Z3 sanggup diajak tenggelam hingga kedalaman air 1.5 meter dalam waktu 30 menit, bahkan smartphone ini pun mampu menahan butiran debu.

Sony Xperia M4 Aqua

(sonymobile.com)

Seperti namanya, seri terbaru smartphone Sony ini memang mengedepankan fitur waterproof dan dustproof.

Sama seperti Xperia Z3, Xperia M4 Aqua pun telah mendapatkan rating IP65/IP68, di mana mampu memenuhi persyaratan smartphone waterproof secara resmi.

Samsung Galaxy S5

(bgr.com)

Meskipun Galaxy S6 sudah hadir dan menawarkan peningkatan yang signifikan dibanding Galaxy S5, smartphone ini tetap menduduki jawara smartphone tahan air.

Samsung Galaxy S5 dipersenjatai dengan layar Corning Gorilla Glass 3 5.1 inci dan memiliki bodi water resistant dengan port yang telah di-seal secara aman.

Anda pun tak perlu khawatir karena smartphone ini kebal terhadap benturan, air dan juga pasir yang menganggu.

Smartphone ini bahkan telah mendapatkan rating IP67 yang mana bisa digunakan sampai kedalaman 1 meter selama 30 menit. (poy)

Suka Informasi Ini? Klik Like Ini

(a/a)

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section