1. HOME
    2. DIGITAL
DIGITAL

12 Hal yang Membuat Microsoft Lebih Baik dari Apple

By Azalia Amadea 28 Februari 2016 08:05
12 Hal yang Membuat Microsoft Lebih Baik dari Apple (II)

7. Apple sedikit meniru tablet Surface Pro 4 untuk iPad Pro-nya. Namun iPad Pro hanya mampu menjalankan satu versi Apple iOS sehingga pilihan Anda sangat terbatas. Berbeda dengan Surface Pro 4 yang bisa menjalankan semua versi Windows.

8. Meski Microsoft kalah persaingan dari smartphone Apple dan Google, jangan lupakan beberapa hal yang Windows 10 Mobile bisa namun tidak dimiliki iPhone. Pertama, memiliki tampilan apik, dengan tombol besar yang mudah ditekan, dan sebagainya.

9. Termasuk beberapa fitur yang benar-benar bagus, seperti Windows Continuum, yang memungkinkan Anda menggunakan ponsel Windows 10 sebagai sebuah komputer pribadi seutuhnya. Meski dengan dukungan aplikasi yang masih terbatas.

10. Microsoft dalam beberapa tahun terakhir melakukan eksperimen berani yang jauh lebih baik. Termasuk aplikasi eksperimental bagus untuk Android dan iPhone, seperti Hub Keyboard, yang benar-benar dapat menghemat waktu Anda ketika beralih antar aplikasi.

11. Eksperimen Microsoft juga dilakukan untuk riset ilmu pengetahuan modern; Microsoft Research telah berkontribusi pada berbagai temuan, mulai dari pengenalan suara hingga kecerdasan buatan. Selain itu, Microsoft Research juga menghasilkan teknologi futuristik keren seperti kacamata hologram HoloLens.

12. Secara umum, Microsoft telah sangat baik dalam bermain dengan orang lain baru-baru ini. Di bawah CEO Satya Nadella, Microsoft telah membuat lebih banyak aplikasi yang tersedia untuk berbagai platform, sementara secara bersamaan menandatangani kerja sama dengan mantan pesaing seperti Red Hat.

(dhi)

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section