1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Resep Bikin Rujak Cingur yang Menggoda Selera

Dalam bahasa Jawa, 'cingur' berarti hidung atau moncong sapi.

By Febriyani 25 Desember 2016 15:00
Rujak cingur (facebook.com/Tastemade Indonesia)

Money.id - Rujak cingur adalah salah satu makanan tradisional yang berasal dari Surabaya, Jawa Timur. Dalam bahasa Jawa, 'cingur' berarti hidung atau moncong sapi. Tapi jangan keburu takut dulu, rasanya enak, tak seperti yang dibayangkan.

Dikutip dari laman Tastemade Indonesia, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat rujak cingur antara lain:
- 300 gram cingur sapi atau kikil urat.
- 2 batang serai.
- 2 lembar daun salam.
- 100 gram kangkung.
- 75 gram tauge.
- 50 gram tempe, goreng.
- 50 gram tahu, goreng.
- 50 gram mangga muda.
- 50 gram kacang panjang.
- 50 gram mentimun.
- Kerupuk secukupnya.

Bumbu rujak:
- 2 sendok makan petis.
- 5 buah cabai rawit merah.
- 100 gram kacang tanah goreng, haluskan.
- 1/2 sendok teh terasi.
- 1 sendok makan air asam jawa.
- 15 gram gula merah.
- Garam secukupnya.
- Air secukupnya.

Cara membuatnya:
1. Rebus cingur sapi hingga empuk bersamaan dengan daun salam dan serai.

2. Angkat dan sisihkan, lalu potong kecil-kecil.

3. Rebus tauge, kangkung, dan kacang panjang.

4. Haluskan cabai rawit merah, garam, terasi, kacang tanah goreng, air asam jawa, petis, dan sedikit air.

5. Susun tauge, kangkung, kacang panjang, mangga muda, mentimun, tempe, tahu, dan cingur di atas piring saji.

6. Siram dengan bumbu rujak.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section