1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Resep Bikin Konro Bakar Khas Makassar

Konro aslinya dimasak berkuah dalam bentuk sup yang kaya akan rempah, namun kini terdapat variasi kering yang disebut konro bakar.

By Febriyani 2 Februari 2017 15:00
Konro bakar (facebook.com/Tastemade Indonesia)

Money.id - Konro adalah masakan sup iga sapi yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan. Sup ini biasanya terbuat dari iga sapi atau daging sapi.

Konro aslinya dimasak berkuah dalam bentuk sup yang kaya akan rempah, namun kini terdapat variasi kering yang disebut konro bakar.

Dikutip dari laman Tastemade Indonesia, bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat sup konro bakar antara lain:
- 750 gram iga sapi.
- 2 liter air untuk merebus iga sapi.
- 1 sentimeter jahe.
- 3 sentimeter lengkuas.
- 3 sentimeter kayu manis.
- 7 butir cengkeh.
- 2 lembar daun salam.
- 2 sendok makan air asam jawa.
- 1/2 sendok teh garam.

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 2 sendok makan kluwak.
- 1/2 sendok makan kunyit.
- 1/2 sendok makan jintan.
- Garam secukupnya.
- 1/2 sendok teh lada.
- 3 sendok makan minyak.

Pelengkap:
- Sambal kacang.
- Nasi.

Cara membuatnya:
1. Campurkan bawang merah, bawang putih, kluwak, kunyit, jintan, garam, lada, dan minyak. Haluskan dengan menggunakan blender.

2. Tumis jahe, lengkuas, daun salam, cengkeh, kayu manis, dan bumbu yang telah dihaluskan, hingga harum.

3. Masukkan iga sapi, air, dan air asam jawa hingga bumbu menyerap dan iga sapi menjadi matang dan lunak. Selanjutnya tiriskan iga sapi.

4. Bakar iga sapi di atas bara api sambil diolesi bumbu kaldu kental hingga harum.

5. Angkat, lalu sajikan bersama bumbu kacang dan bumbu kaldu.

(f/f)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section