1. HOME
  2. SHOW-BIZ
HOLLYWOOD

Pengakuan Demi Lovato Berjuang Melawan Gangguan Bipolar

Lovato mengaku telah berjuang bertahun-tahun dalam memerangi gangguan jiwa yang dideritanya sejak 2011.

By Dwifantya Aquina 3 Desember 2016 09:34
Demi Lovato (hercampus.com)

Money.id - Rupanya penyakit mental bernama gangguan bipolar sedang tren di kalangan selebriti. Setelah sebelumnya artis Marshanda mengaku menderita gangguan bipolar, kini giliran bintang Hollywood Demi Lovato mengklaim dirinya juga mengalami hal yang sama.

Lovato mengaku telah berjuang bertahun-tahun dalam memerangi gangguan jiwa yang dideritanya sejak 2011 itu. Dan saat ini dia ingin mengatakan kepada dunia bahwa orang dengan gangguan bipolar bisa hidup normal seperti kebanyakan orang.

"Aku adalah 'bukti' hidup bahwa orang dengan penyakit mental bisa hidup normal," ucap pelantun Skyscraper tersebut seperti dikutip dari laman Mirror.co, Sabtu 3 Desember 2016.

Selain menjalani perawatan untuk gangguan bipolar hingga saat ini, Lovato juga menerima pengobatan akibat kecanduan di masa lalu.

"Setiap hari ada kemajuan sehingga mudah-mudahan aku bisa sampai ke tahun 2017 dengan penuh ketenangan. Aku menjalani perawatan setiap hari dan sekarang aku telah melakukan hal besar. Jika Anda mengenal seseorang atau Anda sendiri yang mengalami itu, ketahuilah bahwa Anda bisa hidup dengan normal. Aku adalah buktinya," jelas Lovato.

Penyanyi 24 tahun ini memuji keluarga, rekan, dan tim medisnya yang selalu setia dan terus memberikan dukungan kepadanya.

"Mereka selalu ada di sana di setiap kesempatan dan akan terus di sana untuk memberikan dukungan selama aku menjalani perawatan," katanya kepada People Magazine.

Bagi Lovato, perawatan gangguan bipolar harus berkesinambungan. Bukan pergi sekali ke dokter, dan kemudian ke psikiater.

"Pertemuan dengan mereka harus terus dijaga jika Anda ingin hidup normal dengan penyakit mental. Anda harus menjaga diri Anda sendiri," ujar mantan bintang Disney ini. 

Lovato mengaku awalnya orang-orang melihatnya seperti orang asing setelah pulang dari menjalani rehabilitasi.

"Aku rasa mereka melihatku seperti orang yang berbeda dari sebelumnya. Tapi aku ingin membuktikan bahwa aku bukan seperti gadis Hollywood lainnya, yang setelah pulang dari rehabilitasi terjebak pada lubang yang sama."

"Aku akan memastikan musik yang aku buat menjadi hebat, dan membuktikan bahwa aku sangat mencintai musik. Aku menyanyikan musikku dari hati yang paling dalam. Aku ingin menyampaikan pesan lewat musik yang tidak hanya berbicara tentang patah hati. Itulah gunanya musik, menembus waktu dan bisa mengispirasi orang-orang," ucap pelantun 'Give Your Heart a Break' ini.

Baca Juga

(da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Show-Biz Section