1. HOME
    2. SHOW-BIZ
INSPIRATORY BISNIS

Kisah Dewi Gontha 'Geser' Peran Ayah di Java Jazz Festival

Kepercayaan yang diberikan sang ayah padanya masih dirasa berat.

By Rizki Astuti 28 Januari 2016 16:46
Dewi Gontha(Bambang E Ros/Kapanlagi)

Money.id - Acara musik Java Jazz Festival (JJF) yang didedikasi bagi para penikmat musik jazz kembali hadir tahun ini. Belasan tahun kali acara tersebut digelar,  kesuksesan JJF tak lepas dari tangan Peter F. Gontha selaku pencetus festival terbesar pertama di Indonesia itu.

Dalam mengerjakan event kelas dunia ini, Peter tidak sendirian. Dia dibantu oleh putrinya, Dewi Alice Lydia Gontha atau biasa dikenal Dewi Gontha yang kala itu menjabat sebagai Production and Marketing Director. Kini dia sudah menjadi Direktur Utama PT. Java Festival Production, menggantikan posisi sang ayah.

Sampai di titik festival ke-12 ini Dewi mengatakan kepercayaan yang diberikan sang ayah padanya masih dirasa berat, bahkan menjadi beban yang mau tidak mau harus dijalani. 

"Beban, dalam artian dia itu orang yang sangat perfeksionis. Saya punya tangggung jawab untuk tetap mengatur teman-teman seperti yang biasa yang dia kerjakan," ungkap Dewi saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan.

Peter sudah malang melintang di dunia bisnis. Dia, kata Dewi adalah sosok yang punya ekspektasi tinggi pada setiap pekerjaan, termasuk apa yang dikerjakannya dan karyawan secara keseluruhan, terlebih masalah keuangan yang sangat sensitif. 

Meski demikian, Dewi tetap senang menjalankan pekerjaannya. Itu karena musik jazz sudah tak asing di telinganya. Sejak kecil saat Natal tiba, keluarga besar Gontha selama tiga pekan berlibur ke luar negeri dan mereka menyaksikan festival musik, salah satunya North Sea Jazz Festival

Selepas kuliah master Organization Policy di Boston University, Dewi vakum...

 

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Show-Biz Section