1. HOME
  2. OTOSHOW
VALENTINO ROSSI

Robot Humanoid Ini Siap Gantikan Valentino Rossi

Motobot sanggup melesat di kecepatan lebih dari 200 kilometer per jam tanpa perlu memodifikasi motor.

By Nur Chandra Laksana 1 November 2015 14:03
Yamaha Motobot (motorcycle-usa.com)

Money.id - Yamaha memberikan kejutan di ajang Tokyo Motor Show 2015. Pabrikan motor asal Jepang tersebut memperkenalkan sebuah robot humanoid yang dirancang khusus untuk berlaga di sirkuit balap motor.

Prototipe robot humanoid yang diberi nama "Motobot" ini diluncurkan berbarengan dengan Yamaha Sports Ride Concept. Meski Yamaha tidak membeberkan secara rinci detail tespesifikasi dari Motobot, namun mereka menjelaskan bahwa Motobot sanggup melesat di kecepatan lebih dari 200 kilometer per jam tanpa perlu memodifikasi motor dan campur tangan manusia.

Hebarnya lagi, menurut yang dilansir laman Motorcycle USA, Minggu 1 November 2015, Motobot memiliki kemampuan sama seperti pembalap kenamaan Valentino Rossi.

"Motobot bisa mengendalikan gerakan secara kompleks, kami juga menggunakan sistem kontrol dengan tingkat akurasi tinggi. Kami juga ingin menerapkan teknologi dan pengetahuan yang diperoleh untuk diterapkan ke dalam bisnis kami dan bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan aspek keselamatan dan dukungan ke pengendara," tutur pihak Yamaha lewat keterangan resminya.

Meski robot ini sudah dipamerkan di ajang Tokyo Motor Show 2015, akan tetapi pihak Yamaha mengatakan bahwa Motobot masih dalam tahap pengembangan lebih lanjut. Kemampuannya pun diyakini masih bisa terus ditingkatkan. (dhi)

(a/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From OtoShow Section