1. HOME
  2. OTOTALK
FORMULA 1

Ganti Ban Mobil Cuma 2 Detik, Rahasia Hebat 'Pit Stop' Tim Balap F1

Pada GP China, tim pit stop Williams membukukan rekor 2,1 detik saja saat mengganti keempat ban mobil.

By Adhi 5 Mei 2016 06:09
Tim pit stop Williams (en.espnf1.com)

Money.id - Mobil balap Formula 1 (F1) kerap dijuluki sebagai 'jet darat'. Dengan performa yang mampu menembus kecepatan rata-rata 350 km/jam, maka tak heran jika mobil balap jenis ini disetarakan dengan kemampuan pesawat jet tempur.

Namun begitu, kecepatan mobil saja tidak cukup untuk memenangi sebuah balapan. Mobil dan sang pembalap juga harus didukung oleh tim pit stop yang cekatan dan mampu memberikan servis kilat, khususnya pada saat proses pergantian ban.

Tim F1 asal Inggris, Williams, diakui memiliki tim pit stop yang paling tangguh jika dibandingkan dengan rival-rivalnya. Untuk urusan kecepatan, tak perlu dipertanyakan lagi. Setidaknya hal ini berlaku pada tiga tahun gelaran F1 terakhir.

Pada GP Australia 2015 contohnya, tim pit stop Williams terdokumentasikan hanya membutuhkan waktu sekitar 2,35 detik untuk mengganti keempat ban mobil. Kemudian, menjadi 2,27 detik saat GP Bahrain berlangsung.

Dan puncaknya, pada GP China, tim pit stop Williams membukukan rekor 2,1 detik saja saat mengganti keempat ban mobil.

Angka tersebut lebih unggul dibanding tim lawan yang rata-rata membutuhkan waktu di atas 3 detik.

"Sebenarnya, kami memiliki masalah dengan ban yang lengket, dan mendesain ulang hub rodanya. Dan kami memanfaatkan kesempatan untuk benar-benar menganalisa setiap suku cadang, dan terbukti cukup berhasil," ungkap kepala teknis tim Williams, Pat Symonds seperti dikutip dari laman Motorsport, Rabu 4 Mei 2016.

Untuk lebih jelasnya, simak video yang menunjukkan cara berlatih tim pit stop Williams di bawah ini:

 

Baca juga:

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Ototalk Section