1. HOME
    2. NEWS
NEWS

Mirip Tunawisma, Pria Ini Ternyata Putra Mahkota Kerajaan

Pria tersebut bukan tunawisma, melainkan seorang....

By Dian Rosalina 28 Juli 2016 09:15
Pangeran Maha Vajiralongkorn yang sedang diberi hormat oleh para kru Royal Thai Airways (viral4real)

Money.id - Bertato hampir di seluruh punggung, memakai sandal, mengenakan celana jeans melorot, dan kaos dalam yang kekecilan, pria ini memang terlihat seperti seorang tunawisma yang sering dijumpai di jalan. Namun Anda tidak akan menyangka bahwa pria ini adalah seorang yang sangat dihormati di sebuah negara.

Baru-baru ini media sosial tengah dihebohkan dengan foto si pria yang sedang diberi penghormatan oleh para kru Royal Thai Airways. Foto itu diambil sesaat setelah pria 'gembel' itu turun dari pesawat di Bandara Munich, Jerman dan tersebar di media sosial. Lalu siapakah dia?

Dilansir dari situs viral4real, Kamis 28 Juli 2016, pria tersebut bukan tunawisma, melainkan seorang Putra Mahkota kerajaan Thailand, Pangeran Maha Vajiralongkorn. Dia adalah putra tunggal pasangan Raja Thailand Bhumibol Adulyadej dan Ratu Sirikit.

Sebagai anak tunggal, Vajiralongkorn akan mewarisi kekuasaan ayahnya. Dia dididik di sebuah sekolah dasar di Bangkok. Vajiralongkorn kemudian melanjutkan pendidikan menengah pertama di Millfield School, Somerset, Inggris dan melanjutkan ke jenjang pendidikan menengah atas di King's School, Sydney, Australia.

Walau terkesan memiliki penampilan yang 'nyentrik', pria yang memiliki gelar Somdech Phra Boroma Orasadhiraj Chao Fah Maha Vajiralongkorn Sayam Makutrajakuman ini ternyata mempunyai karier cemerlang sebagai seorang tentara. Ia melanjutkan pendidikannya dengan pelatihan militer di Royal Military College Duntroon di Canberra, Australia. Dia juga menyelesaikan pendidikan seni di Universitas Sukhothai Thammatirat di Bangkok.

Bahkan sejak 1975, dia menjabat sebagai pejabat karier di Royal Thai Army. Dia bertugas sebagai perwira staf pada Direktorat Inteligen Angkatan Darat. Kemudian pada 1978 dia menjadi Kepala Batalion Pengawalan Raja.

Pangeran Vajiralongkorn menjalani masa pelatihan militer bersama tentara Amerika Serikat, Inggris, dan Australia. Selama masa pelatihan itu, dia belajar teknik memecah pasukan khusus, taktik perang konvensional dan mempelajari teknik navigasi canggih.

Dia juga merupakan pilot militer berkualifikasi untuk pesawat tempur dan helikopter. Putra Mahkota Vajiralongkorn memiliki sejumlah pengalaman dalam operasi militer dalam negeri.

Pada 1970an, dia memimpin operasi pembersihan Partai Komunis Thailand. Dia juga berperan dalam operasi penjagaan tapal batas dengan Kamboja di tahun-tahun rezim Khmer Merah berkuasa.

Next: Warga Thailand: Penampilannya adalah Sesuatu yang 'Normal', Orang Asing: Ini Tidak Sopan

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From News Section