1. HOME
  2. FRESH
TRAVEL

Wisata Murah Sambil Belajar Sejarah di Kota Tua

Pengunjung juga bisa menikmati atmosfer tempo dulu dengan menaiki sepeda ontel yang banyak disewakan disekitar pelataran Kota Tua.

By Dian Ardiahanni 24 Oktober 2015 11:30
Museum Fatahillah di Kota Tua, Jakarta (anekatempatwisata.com)

Money.id - Berakhir pekan tak harus melancong ke luar kota atau bahkan ke negara lain. Dengan berkunjung ke kawasan Kota Tua, mata pengunjung tak hanya dimanjakan oleh pemandangan arsitektur bangunan Kota Jakarta di masa lampau. Mereka pun bisa mempelajari kebudayaan lewat museum di area itu tanpa takut kantong ludes.

Saat ke kawasan Kota Tua, biasanya Museum Sejarah Jakarta alias Museum Fatahillah menjadi rute pemberhentian utama. Sebab, tempat bersejarah ini letaknya tepat di depan pelataran Kota Tua yang dijadikan tempat untuk duduk dan bercengkrama oleh para turis.

Ketika masuk ke dalam, pengunjung akan disajikan koleksi terkait Jakarta tempo dulu, yakni berupa prasasti, replika perahu hingga perabot rumah tangga era Belanda. Museum ini pun terbagi atas beberapa ruang, seperti Ruang Jayakarta, Ruang Fatahillah, Ruang MH Thamrin, dan Ruang Tarumanegara.

Untuk masuk ke museum, tarif yang dipatok pun cukup murah, Rp2 ribu bagi pelajar, Rp3 ribu buat mahasiswa, dan Rp5 ribu bagi dewasa. Bila ingin lebih murah, datang bersama rombongan bisa jadi alternatif.

Tak jauh dari Museum Fatahillah, obyek wisata selanjutnya yakni Museum Wayang. Bangunan berlantai dua ini menyimpan lebih dari 4.000 jenis wayang yang berasal dari berbagai wilayah di nusantara dan mancanegara.

Tarif yang dipatok untuk memasuki Museum Wayang ini pun tak mahal, pengunjung dewasa hanya perlu membayar Rp5 ribu. Sedangkan para pelajar, cukup membayar Rp3 ribu.

Di sekitar pelataran utama Kota Tua, ada pula museum yang wajib untuk dikunjungi yakni, Museum Seni Rupa dan Keramik. Aneka keramik, lukisan hingga koleksi seni rupa seperti patung dari berbagai daerah disuguhkan bagi para turis.

Serupa dengan dua museum sebelumnya, pengunjung tak perlu khawatir kantongnya akan ludes. Sebab, untuk memasuki Museum Seni Rupa dan Keramik, tarifnya hanya Rp5 ribu bagi dewasa dan Rp3 ribu untuk pelajar.

Selain berwisata ke museum, pengunjung pun bisa menikmati atmosfer tempo dulu dengan menaiki sepeda ontel yang banyak disewakan disekitar pelataran Kota Tua. Tak hanya itu, jajanan ala Kota Jakarta seperti kerak telor dan es selendang mayang pun bisa dinikmati kala lapar datang.

Jadi tunggu apa lagi, berwisata murah sambil menambah wawasan. Yuk wisata ke Kota Tua! (dwq)

(da/da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section