1. HOME
    2. FRESH
BISNIS TAHU BULAT

Ini Dia Penyebab Jingle Tahu Bulat Berbeda

"Setiap orang berbeda-beda nyanyiannya, pokoknya dibuat agar menarik saja," ucap Dani.

By Nur Chandra Laksana 16 Mei 2016 14:20
Dani, Seorang Pedagang Tahu Bulat Sedang Menunjukkan Rekaman Suara Jingle 'Tahu Bulat' (money.id/Rohimat)

Money.id - Para pedagang tahu bulat memasarkan produknya dengan cara unik. Mereka membuat jingle sendiri untuk mencuri perhatian konsumen. Setiap pedagang memiliki ciri khas masing-masing, bahkan di setiap kota berbeda-beda.

Dani Hamdani (26) salah satu pedagang tahu bulat di kawasan Baleendah, Kabupaten Bandung mengatakan, dia merekam sendiri jinggle tahu bulat tersebut, medianya hanya direkam menggunakan ponsel jadul.

(Baca Juga: Asal-usul tahu bulat)

"Setiap orang berbeda-beda nyanyiannya, pokoknya dibuat agar menarik saja," ucap Dani saat berbincang dengan Money.id.

Menurutnya, jingle tahu bulat yang biasa diputar saat jualan adalah suaranya sendiri. Nyanyian yang direkam disesuaikan langsung dengan barang dagangan dijual.

(Baca Juga: Tahu bulat kini jadi aplikasi di mobile)

"Misalnya ini ada rasa pedas, keju dan manis, jadi semuanya disesuaikan," ucap dia.

Dani mengaku, sebenarnya tidak ada aturan khusus membuat jingle tahu bulat. Hanya saja para pedagang menyeragamkan nada, karena memang sebelumnya lagu yang saat ini sudah tenar.

"Jadi semuanya ikut saja dan akhirnya jadi seragam, padahal itu sebenarnya beda," terangnya.

Baca Juga

 

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section