1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Ingin Tetap Bugar? Hentikan 5 Kebiasaan Buruk Ini di Malam Hari

Berikut lima kebiasaan buruk yang harus Anda hindari saat malam hari agar dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.

By Azalia Amadea 18 September 2016 19:05
Ilustrasi bangun tidur (popsugar.com)

Money.id - Semua orang pasti menginginkan tubuh yang bugar. Agar tetap bugar, sebagian menjalani gaya hidup aktif dengan berolahraga dan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

Akibat kelelahan bekerja seharian membuat sebagian dari mereka memutuskan untuk bersantai saat malam harinya.

Sehingga mereka akhirnya membuat beberapa kebiasaan salah yang sebenarnya tidak baik untuk kesehatan. Apa saja kesalahan-kesalahan tersebut?

Melansir laman stylecraze.com, Minggu 18 September 2016, berikut lima kebiasaan buruk yang harus Anda hindari saat malam hari agar dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.

1. Tidak makan malam

Mereka yang sedang menjalani diet biasanya tidak makan saat malam hari. Tapi, dengan melakukan hal tersebut tubuh Anda justru tidak mendapatkan cukup protein dan nutrisi. Ini menyebabkan tubuh kelaparan, dan secara otomatis semakin membuat Anda ingin makan makanan yang manis di malam hari seperti permen atau es krim. Cara terbaik untuk menjaga kesehatan tubuh adalah makan ketika Anda merasa lapar.

2. Makan dalam porsi yang sangat banyak

Meskipun dianjurkan untuk mengurangi makan saat malam hari, bukan berarti Anda diperbolehkan makan terlalu banyak. Terutama jika makanan tersebut mengandung asam yang dapat mengganggu pencernaan.

3. Mengonsumsi banyak karbohidrat

Makan banyak karbohidrat dalam bentuk biji-bijian dan sayuran dapat memperlambat metabolisme tubuh serta merusak rencana hidup sehat Anda. Pada malam hari, kapasitas tubuh untuk membakar kalori biasanya berkurang karena itu, semua karbohidrat yang Anda konsumsi akan disimpan dalam tubuh sebagai lemak.

4. Makan malam diselingi minum alkohol

Alkohol akan membuat tubuh dehidrasi dan memperlambat metabolisme. Hal ini dapat membuat Anda merasa kembung dan akhirnya membuat tubuh terasa lemas ketika bangun di pagi harinya.

5. Tidur di ruang yang suhunya panas

Tidur di ruang yang suhunya panas tidak hanya membuat Anda berkeringat, tetapi juga mengganggu tidur Anda. Panas memperlambat metabolisme dan itu tidak baik bagi tubuh.

Baca Juga

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section