1. HOME
  2. FRESH
FRESH

Canggih, Alat Ini Efektif Kurangi Dengkuran

NORA dikembangkan oleh Smart NORA Inc, yang berbasis di San Francisco. Harganya sekitar Rp4 juta

By Rohimat Nurbaya 29 Mei 2016 16:02
Ilustrasi tidur (Pixabay)

Money.id - Bagi yang punya pasangan atau teman yang hobi mendengkur, kini sudah tidak perlu khawatir lagi. Sebuah perusahaan di Amerika Serikat mengembangkan alat peredam dengkuran pintar yang dinamakan NORA.

Dikutip dari Daily Mail, selama ini jika terganggu suara dengkuran dari pasangan atau teman, Anda akan berusaha membangunkan mereka supaya menghentikan suara yang mengganggu itu. Alat yang dinamai NORA itu harganya US$299 atau sekitar Rp4 juta ini bekerja melalui sebuah bantal kecil pintar yang ditaruh di bawah bantal.

Menggunakan teknologi sensor, NORA akan mendengarkan suara dengkuran dan kemudian mengirimkan sinyal secara nirkabel ke bantal kecil pintar untuk menstimulasi gerakan tertentu pada pengguna agar mengubah posisi tidurnya. Gerakan tersebut cukup kuat untuk meredam dengkuran tapi tidak sampai membangunkan pengguna.

NORA alat untuk kurangi dengkuran (Daily Mail)

NORA dikembangkan oleh Smart NORA Inc, yang berbasis di San Francisco, melalui kampanye crowdfunding di Kickstarter. Cara kerja NORA cukup sederhana. Setelah mendeteksi adanya suara awal dengkuran, NORA akan mengirim sinyal secara nirkabel ke bantal kecil pintar yang ditaruh di bawah bantal untuk mengembang secara lembut sehingga posisi bantal lebih ke atas atau ke bawah.

Gerakan tersebut akan merangsang otot-otot tenggorokan sehingga udara yang masuk mendapat akses lebih lancar daripada sebelumnya. Dengan begitu, orang yang tidur bisa bernapas dengan normal tanpa mengorok lagi.

Seperti diketahui, mendengkur terjadi karena otot tenggorokan melemah. Jadi NORA akan bekerja mengubah posisi kepala kita lebih ke atas atau ke bawah. Karena dengan mengubah posisi kepala kita saat tidur bisa menstimulasi otot tenggorokan agar mendengkurnya berhenti.

 

Untuk saat ini, alat mungil berwarna putih berukuran 8 cm ini bisa terhubung lewat aplikasi IOS yang bisa digunakan untuk mengevaluasi dengkuran dan pola tidur kita. Kita juga bisa merekam dengkuran semalam dan melihat efek dari NORA dalam mengurangi suara mendengkur.

Alat ini juga sudah diuji coba kepada beberapa pengguna mulai dua minggu hingga empat bulan, dan banyak dari mereka yang tidurnya lebih nyenyak dan tidak terganggu lagi dengan suara dengkuran.

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section