1. HOME
  2. FRESH
FRESH

11 Makanan ini Memperlambat Penuaan dan Membuat Awet Muda

Ternyata, ada 11 jenis makanan yang membuat awet muda, seperti..

By Abdul Kharis 5 April 2016 07:34
Ilustrasi orang yang mengalami penuaan (youtube)

Money.id - Hampir semua orang menginginkan bisa tampil awet muda dan memperlambat penuaan di diri mereka. Bahkan, ada yang menghabiskan uang jutaan hanya untuk tetap terlihat muda, padahal di sekeliling Anda ada makanan yang memperlambat penuaan.

Mengutip dari tipsonlifeandlove.com, Senin, 4 Januari 2016, ini dia 11 makanan anti-inflamasi yang akan membantu memperlambat penuaan dari sistem peredaran darah Anda dan membuat awet muda.

1. Ikan salmon

Ikan salmon mengandung omega-3 dan asam lemak tinggi, yang mengurangi penuaan. Pilihan terbaik adalah menangkap salmon dari alam bebas bukan peternakan yang sudah merubah kandungannya.

2. Kacang kenari

Kacang ini merupakan sumber berlimpah dari omega-3 dan senyawa sehat lainnya, termasuk vitamin e, yang merupakan pendorong kekebalan yang kuat dan pembuat awet muda.

3. Bawang

Bawang kaya akan quercetin, sejenis antioksidan yang mencegah enzim berbahaya dari memicu penuaan. Bawang juga mengandung senyawa belerang yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sumber lain dari quercetin adalah apel, brokoli, anggur merah, anggur merah, jus anggur, dan teh.

4. Blueberry

Blueberry dikemas dengan anthocyanin, sejenis antioksidan yang meningkatkan kekebalan dan melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas (pemicu penuaan). Sumber lain dari anthocyanin adalah stroberi, raspberry, dan cranberry.

5. Ubi jalar

Ubi jalar kaya karotenoid, jenis antioksidan yang dikenal untuk meningkatkan kekebalan tubuh, memperlambat penuaan, dan membuat awet muda.

6. Bayam

Bayam juga memiliki karotenoid untuk meningkatkan kekebalan tubuh, serta memilki kandungan vitamin E yang berlimpah. Setiap sayuran berdaun hijau yang kuat untuk dukungan kekebalan tubuh dan membuat Anda tampak awet muda.

7. Bawang putih

Bawang putih kaya akan senyawa sulfur yang meningkatkan aktivitas sel-sel kekebalan tubuh. Bawang putih juga merupakan agen anti-inflamasi yang kuat untuk membuat awet muda dan memperlambat penuaan.

8. Nanas

Bromelain, yang ditemukan pada nanas, merupakan enzim yang memperlambat penuaan dan meningkatkan kekebalan. Nanas juga merupakan sumber yang sangat baik dari antioksidan dan vitamin C.

9. Jahe

Jahe segar bertindak sebagai anti-inflamasi, bekerja dengan meredam aksi enzim penuaan dan mempromosikan energi dalam tubuh. Jahe merupakan bahan alami pembuatan jamu.

10. Kunyit

Komponen kunci dalam kunyit adalah kurkumin, merupakan senyawa yang memiliki efek anti-inflamasi dan memperlambat penuaan.

11. Delima

Dihormati sejak zaman kuno, delima baru-baru ini menjadi disukai untuk manfaat kesehatan tulang. Selain itu, kandungan dalam delima mampu memperlambat penuaan dan membuat Anda awet muda.

[crosslink_1]

(ak/ak)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fresh Section