1. HOME
  2. LET'S COOK!
FOOD

Coba Yuk, Bikin Pizza Buah di Rumah

Sajikan Pizza buah untuk santap santai Anda bersama keluarga di rumah.

By Azalia Amadea 19 Maret 2016 09:01
Ilustrasi sajian pizza buah (Foto: kraftrecipes.com)

Money.id - Pizza merupakan salah satu warisan kuliner dunia yang berasal dari Italia. Pizza merupakan sajian roti pipih berbentuk bulat yang di atasnya diberi berbagai taburan topping dan keju.

Di beberapa restoran, proses memasak pizza memang masih sangat tradisional yaitu menggunakan tungku khusus dengan bara api. Namun, di zaman modern seperti ini pizza sudah dengan mudah dapat dimasak menggunakan oven.

Sajian pizza terus berinovasi, salah satunya pizza manis. Umumnya pizza manis diberi taburan topping buah, oreo, coklat, ataupun keju.

Salah satu pizza modifikasi yang populer adalah pizza buah. Rasanya yang segar, asam, dan manis buah-buahan membuat sensasi berbeda pada gigitan pertama.

Dilansir dalam laman vemale.com Jumat 18 Maret 2016, berikut resep pizza buah yang segar dan manis yang akan membuat hari Anda dan keluarga menyenangkan.

Bahan-bahan:
- 500 gram adonan pizza siap pakai
- 200 gram cheese cream
- 45 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh ekstrak vanila
- 1 sendok makan air
- Buah peach kalengan, iris tipis
- Stroberi, iris tipis
- Anggur, dan buah lainnya

Cara membuatnya:
1. Panaskan terlebih dahulu oven di suhu 190 derajat celcius. Ratakan adonan pizza siap pakai di atas loyang 32 cm. Panggang adonan pizza selama 12 menit atau hingga kecokelatan, lalu keluarkan dari oven dan diamkan sejenak.

2. Siapkan 1 mangkung untuk mencampur cheese cream, gula dan ektra vanila, aduk hingga rata. Oleskan adonan cheese cream di atas pizza sesuai selera.

3. Atur buah-buahan yang sudah dipotong di atasnya dengan cantik, kecuali buah peach kaleng.

4. Panaskan sebentar di atas api kecil buah peach kaleng dan tambahkan sedikit air. Oleskan adonan buah peach yang telah dipanaskan di atas permukaan buah-buahan yang sudah ditata di atas pizza.

5. Simpan pizza di kulkas sebentar, sajikan selagi dingin lebih nikmat. Selamat mencoba! (poy)

(aa/aa)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Let's Cook! Section