1. HOME
  2. FINANCE
CEK AJA

Langkah Penting Saat Menghadapi Kecelakaan Lalu Lintas

Jangan khawatir dan cemas berlebihan. Hal ini justru memperburuk keadaan.

By Dwifantya Aquina 21 Januari 2017 09:45
Ilustrasi kecelakaan (dsaasd.com)

Money.id - Kecelakaan lalu lintas bisa menimpa siapa saja. Bahkan, Anda yang sudah berhati-hati sekalipun dalam mengendarai kendaraan, bisa terlibat dalam kecelakaan lalu lintas. Bagi Anda yang mengalami kecelakaan di jalan, jangan khawatir dan cemas berlebihan. Hal ini justru memperburuk keadaan.

Nah, penting untuk selalu diingat, berikut 4 langkah yang harus dilakukan saat mengalami kecelakaan seperti dikutip CekAja.com:

Jika Anda cedera, segera ke rumah sakit

Kecelakaan lalu lintas bisa mengakibatkan cedera. Apalagi jika kecelakaan yang Anda alami cukup fatal. Cedera berat bisa saja Anda alami. Namun, karena adrenalin terpacu biasanya Anda tidak menyadari hal itu. Nah, bila Anda merasakan sakit sedikit saja, sebaiknya lakukan pemeriksaan ke rumah sakit terdekat.

Dengan demikian, Anda bisa segera mendapatkan pertolongan bila ternayata ada luka serius yang Anda dapatkan. Oleh karenanya, sangat penting untuk melindungi diri dengan asuransi kesehatan dan asuransi kecelakaan diri. Hal ini untuk mengantisipasi agar kecelakaan tidak lebih merugikan Anda dan keluarga.(Baca juga: Awas Diare Menyerang di Musim Hujan, Kenali Penyebab Hingga Cara Mengobati)

Tenangkan diri

Sangat normal apabila Anda mengalami syok usai kecelakaan. Anda akan kesulitan untuk berpikir jernih pada saat itu. Oleh karenannya, usahakan untuk memnghubungi orang terdekat seperti keluarga atau teman. Minta mereka mengurus diri Anda.

Sebelum keluarga atau pihak berwenang datang, usahakan untuk rileks. Bila Anda mengalami luka, sebiasa mungkin jangan buat gerakan yang membuat luka Anda bertambah parah. Kecelakaan berat bila sampai meninggalkan trauma harus mendapatkan pertolongan dari ahli untuk mengembalikan kesehatan mental Anda.

Jaga kondisimu setelah kecelakaan

Biasanya setelah kecelakaan dan Anda mengalami cedera serius, maka akan ada beberapa pantangan yang harus dihindari. Misalnya ketika Anda mengalami patah tulang dan baru dalam tahap pemulihan, hindari melakukan gerakan-gerakan yang berat dan berintensitas tinggi. Rajinlah konsultasi ke dokter terkait perkembangan proses pemulihan.

Hubungi pihak asuransi, kalau perlu juga pengacara

Disinilah gunanya asuransi, ketika hal-hal tidak diinginkan terjadi maka Anda bisa terhindar dari beban finansial yang sangat mungkin bisa membuat bangkrut. Ceritakan secara detil terkait kecelakaan yang menimpa Anda, apa saja yang Anda butuhkan dan sebagainya.

Bahkan ketika kecelakaan yang kamu alami terbilang serius dan diproses secara hukum, maka sudah pasti Anda perlu menghubungi pengacara agar semuanya dapat terkendali dengan baik.

 

 

 

(da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section