1. HOME
    2. FINANCE
KARTU KREDIT

Ini Cara Pengajuan Kartu Kredit untuk Karyawan dan Non-Karyawan

Dengan memiliki kartu kredit, Anda dapat melakukan pembayaran terhadap barang-barang yang tidak dapat dibayar dengan tunai.

By Abdul Kharis 19 Mei 2016 12:55
Ilustrasi kartu kredit (creditlawcenter.com)

Money.id - Kartu kredit sudah dipandang sebagai salah satu cara untuk memenuhi gaya hidup pada era modern seperti sekarang ini.

Dengan memiliki kartu kredit, Anda dapat melakukan pembayaran non-tunai dengan sangat mudah. Saat sedang tak punya uang tunai, tinggal gesek kartu kredit, semua urusan beres.

Atas alasan tersebut, semakin banyak orang yang ingin memiliki kartu kredit.

Namun, ketika hendak memutuskan memiliki kartu kredit, Anda sebaiknya sudah meyakinkan diri bahwa Anda sudah cukup dewasa untuk memilikinya.

Dewasa atau tidak seseorang bukan ditentukan dari usianya, melainkan dari sikap bijak untuk mengatur keuangan. Selama Anda merasa belum bijak dalam mengelola keuangan, lebih baik urungkan niat untuk mempunyai kartu kredit.

Bagaimanapun juga, kartu kredit adalah utang, bukan tambahan penghasilan, Anda harus mampu menentukan prioritas saat hendak memakainya.

Jangan sampai Anda menggunakannya untuk kebutuhan konsumtif semata yang akhirnya membawa kepada tumpukan utang yang sulit terlunasi.

Dikutip dari berbagai sumber, Kamis 19 Mei 2016, berikut adalah proses pengajuan pembuatan kartu kredit untuk karyawan dan non-karyawan.

1. Untuk Karyawan

Hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan bank tempat Anda membuat kartu kredit, ketika sudah memutuskannya, selanjutnya Anda dapat mendatangi pihak bank untuk melengkapi proses pengajuannya.

Di bank tersebut, Anda akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan beserta persyaratan yang harus dipenuhi. Syarat pengajuan kartu kredit tiap bank pada dasarnya tidak banyak berbeda, umumnya, ada syarat usia dan minimal pendapatan yang mesti Anda miliki.

Saat melakukan permohonan aplikasi kartu kredit tersebut, tanyakanlah kepada pihak bank mengenai hal-hal dari kepemilikan kartu tersebut yang belum diketahui, misalnya, Anda dapat mempertanyakan mengenai limit, bunga, keamanaan, hingga iuran tahunan yang akan dibebankan kepada Anda.

Cara termudah lainnya pengajuan kartu kredit kini juga bisa dilakukan secara online. Anda tinggal mengakses situs bank yang menawarkan fasilitas kartu kredit dan isi form-nya. Setelah itu, tunggu prosesnya selama beberapa hari kerja, Anda akan dihubungi oleh pihak bank untuk proses selanjutnya.

NEXT: Kartu kredit untuk Anda yang bukan pegawai >>>

Baca Juga

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section