1. HOME
  2. FINANCE
TIPS KEUANGAN

Gaji Anda Lebih Kecil dari Rekan Kerja? Mungkin Ini Penyebabnya

Masalah gaji memang penuh misteri dan Anda harus mengakui dunia kerja memang terkadang tidak adil.

By Adhi 26 Mei 2016 16:06
ILustrasi (pixabay.com)

Money.id - Anda mungkin terkejut dan langsung terpukul begitu tahu kalau rekan kerja yang baru saja masuk mendapat gaji yang lebih tinggi dari Anda. Padahal, loyalitas Anda sebagai seorang pegawai sudah tak perlu diragukan lagi.

Kenapa bisa begitu? Pasti semua ada alasannya, jang terburu kecewa atau malah emosi. Masalah gaji memang penuh misteri dan Anda harus mengakui dunia kerja terkadang tidak adil.

Mayoritas perusahaan menggaji karyawannya berbeda-beda antara satu dengan yang lain, bahkan untuk posisi dan level yang sama, dengan pertimbangan tertentu.

Sebelum Anda memutuskan resign karena merasa diperlakukan tidak adil, ada baiknya Anda simak enam alasan kenapa gaji Anda lebih rendah dibanding kolega lain di kantor berikut ini.

Siapa tahu 'ketidakadilan' tersebut merupakan kesalahan Anda sendiri.

1. Tidak tahu standar gaji

Bisa jadi Anda tidak tahu standar gaji di perusahaan tersebut, saat melamar Anda bisa saja meminta gaji yang lebih rendah dibanding karyawan yang lain.

Anda baru tersadar bahwa Anda melakukan kesalahan tersebut setelah Anda telanjur menandatangani kontrak, atau bahkan setelah bekerja di sana selama beberapa bulan dan mengetahui gaji rekan kerja yang lain.

Agar ini tak terjadi, selalu pastikan Anda tahu berapa kisaran standar gaji untuk level tersebut, di perusahaan tersebut. Qerja.com memiliki data info gaji untuk puluhan ribu perusahaan di Indonesia yang bisa Anda jadikan patokan.

2. Malas Bernegosiasi

Anda malas bernegosiasi gaji karena begitu berambisi bekerja di tempat tersebut. Apalagi kalau Anda sudah lama menganggur dan benar-benar butuh pekerjaan. Ketika diterima bekerja, barulah Anda tahu kalau gaji Anda lebih rendah dari teman-teman Anda, dan Anda sebenarnya dulu masih bisa nego untuk minta gaji lebih tinggi.

Menyesal? Pastinya. Negosiasi gaji setelah kontrak ditandatangan biasanya sangat jarang terjadi.

Selengkapnya, simak di tautan berikut ini.

Baca Juga

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section