1. HOME
  2. FINANCE
BURSA SAHAM

Akhir Sesi I Bursa Saham Memerah, Hanya Dua Sektor di Zona Hijau

Pelamahan IHSG, bersamaan dengan bursa saham Asia yang kompak melemah.

By Rohimat Nurbaya 25 April 2016 13:01
Analis Ekonomi (pixabay)

Money.id - Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat pada pembukaan perdagangan pagi tadi, Senin 25 April 2016. Mengutip data perdagangan Kiwoom Securities, IHSG naik 0,12 persen atau 5,67 poin ke level 4.920,40.

Meski dibuka menguat, pada akhir perdagangan sesi I, IHSG bergerak ke zona merah, turun sebesar 0,68 persen atau 33,29 poin ke level 4.881,44. Pada perdagangan hari ini ada 130 saham menguat dan 156 lainnya turun.

Pelamahan IHSG, bersamaan dengan bursa saham Asia yang kompak melemah. Pada perdagangan hari ini bursa Singapura (-0,80 persen), Malaysia (-0,11 persen), Thailand (-0,92 persen), Filipina (-0,33 persen).

Penurunan juga dialami indeks saham Bluechips, LQ45 yang turun sebesar 0,78 persen atau 6,65 poin ke level 846,21. Pada perdagangan tadi pagi, indeks saham berkapitalisasi besar tersebut dibuka menguat di level 854,26. Namun indeks saham tersebut tidak mampu bertahan lama berada di zona hijau.

Sementara itu dari sembilan sektor saham yang diperdagangkan di bursa, mayoritas berada di zona merah. Hanya ada dua yang mampu bertahan di zona hijau yakni pertambangan, naik 0,76 persen atau 7,45 persen ke level 987,20.

Kemudian sektor infrastruktur naik sebesar 1,47 persen atau 15,69 poin ke level 1.081,24. Lalu untuk penurunan paling besar dialami sektor pertanian yang turun sebesar 1,13 persen atai 20,34 poin ke level 1.784,99. (poy)

(rn/rn)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section