1. HOME
  2. FINANCE
FINANCE

6 Pengeluaran Ini Wajib Disiapkan Setelah Lulus Kuliah

Saat akan memasuki dunia kerja, ternyata ada banyak biaya yang harus kita tanggung.

By Dwifantya Aquina 19 Agustus 2016 14:04
Setelah lulus kuliah ada beberapa pengeluaran penting yang harus diketahui (theoddiseyonline)

Money.id - Bagi mahasiswa yang baru saja lulus ujian skripsi, gelar sarjana memang sudah di depan mata. Kalian berhak bersenang-senang sejenak untuk merayakan kesuksesan. Namun, jangan terlalu larut dalam euforia karena tantangan kehidupan semakin berat. Salah satunya adalah fase memasuki dunia kerja.

Saat akan memasuki dunia kerja, ternyata ada banyak biaya yang harus kita tanggung. Hal ini jadi tantangan karena tidak bisa lagi mengandalka orang tua.
Agar Anda tidak kaget dan bisa melakukan perencanaan keuangan, berikut ini 6 biaya yang harus Anda keluarkan setelah lulus kuliah seperti dikutip CekAja:

Biaya kuliah lanjutan

Kalau Anda saat ini sudah lulus kuliah D3/S1 dan ada kesempatan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, kenapa tidak? Untuk itu Anda harus mempersiapkan biaya kuliah lanjutan dari sekarang.

Berbagai cara bisa dilakukan contohnya melanjutkan kuliah sambil bekerja, atau mencari beasiswa. Saat ini banyak sekali program beasiswa, jadi sebisa mungkin manfaatkan dengan baik. (Baca juga: Sudah Tidak Betah Kerja dan Ingin Pindah Kantor? Ini Tipsnya Agar Bos Tidak Tahu)

Biaya TOEFL – IELTS

Ketika selesai skripsi dan telah mengurus pemberkasan untuk wisuda, segera ikuti tes TOEFL – IELTS. Tes ini berguna untuk mengetahui sampai mana kemampuan bahasa inggrismu. Bila ingin melamar pekerjaan atau melanjutkan kuliah, TOEFL dan IELTS juga sangat penting. Biaya untuk mengikuti tes bervariasi, tapi rata-rata untuk tes TOEFL biayanya sekitar Rp300–500 ribu sementara IELTS bisa mencapai Rp5 juta..

Beli pakaian kerja

Sudah lulus kuliah dan wisuda, Anda pasti bakal terjun di dunia kerja. Karena itu Anda butuh pakaian yang baru untuk keperluan interview hingga bekerja. Untuk itu sediakan uang setidaknya Rp750 ribu untuk membeli beberapa potong pakaian formal.

Perlengkapan make up

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa bagian HRD atau rekrutmen ternyata lebih menyukai yang datang dengan wajah riasan. Tentunya hal ini dikhususkan untuk wanita ya. Makanya Anda yang berniat menjadi wanita karier, harus mulai belajar make-up dari sekarang agar dapat meningkatkan nilai jualmu di mata pencari kerja.

Karena itulah diperlukan perlengkapan make up dengan mencanangkan bujet senilai Rp 750 ribu. (Baca juga: 7 Kesalahan Sepele Penyebab Anda Tidak Pernah Dipanggil Interview Kerja)

Biaya hidup sehari-hari

Biasanya orang tua bakal mulai melepasmu agar Anda menjadi lebih mandiri ketika sudah lulus kuliah. Tidak jarang orang tua justru tidak lagi membiayai kebutuhan sehar-hari anaknya apabila sudah lulus kuliah. Jadi, penting bagimu untuk memiliki penghasilan entah itu dari bekerja atau berbisnis agar bisa menutupi biaya kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga

 

 

(da)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Finance Section