1. HOME
  2. FASHION-BIZ
TREN FASHION

10 Item Fashion 90-an yang Wajib Anda Miliki (I)

Beberapa item fashion berikut ini harus Anda miliki lagi..

By Dian Rosalina 15 Desember 2015 16:46
Ilustrasi Gaya 90an (pinterest)

Money.id - Model dan gaya berbusana selalu berputar kembali ke masa lalu. Maka dari itu, bila Anda memiliki suatu model pakaian yang lama, jangan buru-buru disumbangkan atau dibuang. Karena model tersebut pasti akan kembali menjadi tren.

Dikutip dari Popsugar, Selasa 15 Desember 2015, beberapa item fashion berikut ini harus Anda miliki lagi. Hal tersebut dilakukan selain untuk menghemat pengeluaran dalam berbelanja, juga menjaga Anda agar tetap hits.

1. Kalung choker

Choker adalah semacam kalung ketat seperti 'mencekik' dan dipasang di leher. Kalung ini pertama digunakan oleh para wanita di masa revolusi Perancis sebagai tanda berduka cita pada mereka yang gugur dalam pertempuran.

   (Kalung Choker/Amazon)

Lalu pada tahun 90an, Choker digunakan untuk melengkapi gaya berbusana gothic dan mulai digunakan sebagai aksesoris dipadukan dengan gaun malam.

Kini kalung yang berbentuk seperti jaring tersebut mulai menjadi tren kembali, dan banyak digunakan oleh para model di peragaan busana beberapa Fashion Week Dunia.

2. Overall

Celana ini biasa disebut dengan celana 'kodok'. Awalnya celana ini digunakan oleh para pekerja pertambangan di area pekerjaannya. Namun lambat laun, overall menjadi hits di kalangan para wanita.

(Overall/Aliexpress)

Ada beberapa cara untuk memakai celana ini agar cocok dikenakan oleh Anda. Pilihlah ukuran yang tepat sesuai dengan bentuk tubuh dan tinggi Anda. Kemudian padukan dengan high heels untuk memberikan penampilan feminin.

3. Bandana

Bandana adalah salah satu aksesoris untuk menutupi kepala. Sama seperti topi, bandana bisa digunakan oleh pria atau wanita.

Bandana awalnya berasal dari India yang terbuat dari kain sutera. Lalu kemudian pada abad ke-16 para pedagang dari Portugis membawa bandana ke Eropa.

(Bandana/Fashionbat)

Citra bandana semakin hits saat digunakan untuk promosi band era 80an, yaitu Ozzy Osbourne dan Led Zeppelin. Para remaja saat itu menggunakannya di leher atau diikat di sekitar kepala atau dahi.

4. Birkenstock

Birkenstock adalah sebuah alas kaki yang berasal dari Jerman berwarna coklat berbahan kulit. Sandal flatbed ini bersol yang terbuat dari gabus kayu tebal sehingga tetap empuk di kaki.

(Birkenstock/ebay)

Birkenstock selalu mencuri perhatian ketika masuk musim panas. Karena rancangannya yang unik khas tahun 90-an.

Takh hanya itu, di berbagai Fashion Week, sandal ini telah menjadi langganan para model untuk digunakan berjalan di atas catwalk. Tak main-main meski termasuk fashion item yang lama, sandal birkenstock ini dibanderol di atas Rp500 ribu, loh!

5. Crop Tops

Crop top adalah atasan yang ketika digunakan memperlihatkan bagian perut. Panjang baju ini hanya berkisar antara 40-50 cm saja atau hanya sebatas lingkar pinggang.

(Crop Tops/Asos.com)

Pada awalnya pada tahun 1983, penyanyi top Madonna mengenakan crop top jala di video musiknya untuk lagu Lucky Star. Setelah itu, crop top menjadi hits di kalangan para wanita. Mereka mulai memotong baju-baju mereka di bagian perut. (poy)

bersambung...

(dr/dr)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Fashion-Biz Section