1. HOME
  2. DIGITAL
TEKNOLOGI

Tri Pamer Karya Digital Anak Bangsa di ICS 2016

Apa yang ditampilkan Tri sejalan dengan tema besar ICS tahun ini yaitu 'Revolusi Digital'.

By Adhi 3 Juni 2016 14:09
Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Rudiantara membuka stan Festival #ambisiku di Indonesia Cellular Show 2016.

Money.id - Tri turut hadir meramaikan pameran industri telekomunikasi dan teknologi informatika terbesar di Indonesia, Indonesia Cellular Show (ICS), yang berlangsung di JHCC Jakarta, 2-5 Juni 2016,.

Sejalan dengan tema besar ICS tahun ini yaitu 'Revolusi Digital', Tri turut memamerkan sederat kreativitas dan karya anak bangsa yang memiliki komitmen kuat untuk industri digital Indonesia.

"Salah satu kampanye Tri yang mendorong pertumbuhan industri digital di Indonesia melalui aksi pemberdayaan anak muda Indonesia adalah Festival #ambisiku yang hadir di ICS tahun ini. Semoga semakin banyak anak muda terinspirasi untuk mewujdukan ambisinya yang selama ini belum tersalurkan dengan baik,"ujar Dolly Susanto, Chief Sales Marketing Officer Hutchison 3 Indonesia dalam keterangannya, Kamis 2 Juni 2016.

Karya anak bangsa yang hadir di stan Tri adalah Drone merek lokal yang terintegrasi dengan teknologi virtual reality, 15 produk kreatif aksesoris gadget dan perangkat digital, serta 4 aplikasi dan produk Tri yang dibuat oleh anak bangsa.

Dengan bangga Tri menggandeng Indonesia Drone Racing Federation (IDRF) menghdirkan Drone produk karya anak bangsa. Drone atau pesawat tanpa awak yang dikendalikan dengan sebuah remote control ini dilengkapi dengan kamera yang terintegrasi dengan kaca mata virtual reality (VR).

Sehingga pengendali Drone (yang berada di darat) dapat melihat pemandangan yang dilalui Drone melalui kaca mata VR.

Produk digital lain yang dihadirkan adalah aplikasi KlikFilm karya anak bangsa yang dikemas dengan PakeTri Movie. Melalui jaringan 4G dan 3G Tri, PakeTri Movie memberikan akses ke beragam film Indonesia terbaru maupun film yang pernah menduduki box office film Indonesia.

Baca juga:

 

 

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section