1. HOME
  2. DIGITAL
WINDOWS 10

Laptop Ini, Katanya, Lebih Tokcer dari MacBook Pro

Surface Book mulai bisa dipesan per 7 Oktober dengan harga US$1,449 atau sekitar Rp20 jutaan.

By Adhi 8 Oktober 2015 07:14
Panos Panay, Head of Microsoft Surface Division, memperkenalkan Surface Pro (staticworld.net)

Money.id - Selain merilis duo debut smartphone Windows 10 pertama, pada acara yang berlangsung semalam di Skylight at Moynihan Station, New York, Amerika Serikat, Microsoft turut merilis perangkat bernama Surface Book.

Surface Book ini merupakan laptop debutan dari Microsoft. Tak tanggung-tanggung, Microsoft mengklaim bahwa laptop andalannya ini memiliki performa mumpuni dua kali lebih kencang dibanding MacBook Pro, laptop besutan Apple.

Dilansir laman Techcrunch, Rabu, 7 Oktober 2015, Surface Book dipersenjatai dengan prosesor Intel Core generasi terbaru, Nvidia GeForce GPU dan memori GDDR 5. Tersedia pula baterai yang mampu hidup hingga 12 jam pemakaian, USB 3.0, serta slot SD Card.

"MacBook Pro adalah produk hebat. Surface Book adalah produk terbaik," jelas Panos Panay, Head of Microsoft Surface Division.

Laptop hybrid yang bisa bertransformasi menjadi perangkat tabet ini memiliki layar seluas 13,5 inci, memiliki trackpad yang terbuat dari kaca dan punya backlit keyboard. Bodinya sendiri terbuat dari magnesium.

Menariknya lagi, Panay menjelaskan bahwa Surface Book juga dibekali dengan engsel yang berbeda dari notebook yang ada di pasaran. Mereka menyebutnya dengan Dynamic Fulcrum Hinge.

Surface Book mulai bisa dipesan per 7 Oktober. Akan tetapi, Microsoft baru akan memasarkannya pada 26 Oktober mendatang. Harganya sendiri dibanderol US$1,449 atau sekitar Rp20 jutaan.

Anda berminat? (ita)

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section