1. HOME
  2. DIGITAL
WHATSAPP

Gunakan Dua Akun WhatsApp di Satu Smartphone? Xiaomi Tahu Caranya

Update ROM MIUI 8 sudah tersedia secara global.

By Adhi 26 Agustus 2016 10:41
MIUI 8 (androidauthority.com)

Money.id - Kabar baik bagi para pengguna smartphone Xiaomi. Setelah resmi diperkenalkan bulan Mei 2016 lalu, Xiaomi akhirnya secara resmi menggulirkan update ROM MIUI 8 versi global.

Bagi Anda pemilik smartphone Xiaomi, terutama generasi baru, sejak tanggal 23 Agustus kemarin tentunya sudah menerima pengumuman kehadiran update MIUI 8.

Dilansir laman Phone Arena, MIUI 8 telah tersedia untuk seri Redmi Note (baik model 3G atau 4G), Mi 4i, Redmi 1S, dan Mi 2/2S. Untuk Redmi Note 2 dan Redmi 2, dilaporkan masih ada pengguna yang belum menerima update MIUI 8.

Berikut adalah smartphone Xiaomi yang dalam waktu dekat dijadwalkan menerima MIUI 8: Mi Max, Mi Note, Mi 5, Mi 4, Mi 4i, Mi 3, Mi 2, Redmi Note Prime, Redmi Note 3, Redmi Note 2, Redmi Note, Redmi 2 Prime, Redmi 2, dan Redmi 1s.

MIUI 8 sendiri sudah sangat ditunggu oleh pengguna smartphone Xiaomi. Alasannya, MIUI 8 hadir dengan beragam fitur menarik, salah satunya adalah screenshot scroll.

Namun, yang paling bikin penasaran adalah fitur dua akun WhatsApp dalam satu smartphone.

Untuk lebih jelasnya, simak video di bawah ini.

 

Baca juga:

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section