1. HOME
  2. DIGITAL
NEWS

Canggih! Arab Saudi Punya Jetpack Pemadam Kebakaran

Otoritas Arab Saudi kerap kewalahan jika salah satu gedung pencakar langit di wilayah mereka mengalami musibah kebakaran.

By Adhi 16 November 2015 11:36
Martin Jetpack (wikimedia.org)

Money.id - Arab Saudi merupakan salah satu negara kaya raya yang memiliki lebih dari 916 gedung pencakar langit di wilayah mereka. Masalahnya, otoritas Arab Saudi kerap kewalahan jika salah satu gedung pencakar langit tersebut mengalami musibah kebakaran. Titik api yang berada di lantai tinggi akan sulit untuk dijangkau tim pemadam kebakaran konvensional.

Untuk mengatasi masalah tersebut, pemerintah Arab Saudi dilaporkan berencana membeli jetpack buatan Martin Aircraft Company. Nantinya 20 jetpack yang akan dipesan akan digunakan oleh dinas pemadam kebakaran untuk memadamkan api dan menyelamatkan nyawa orang-orang yang terjebak di gedung tinggi.

Letnan Kolonel Perhanan Sipil Arab Saudi, Ali Almutawa, mengatakan, "20 jetpack yang dipesan ini ditujukan untuk keselamatan nyawa orang. Terkadang kami memliki kendala untuk menyelamatkan orang di gedung yang mempunyai lantai tinggi."

Menurut yang dilansir laman Wired, Senin 16 November 2015, jetpack besutan Martin Aircraft Company dilengkapi dengan mesin V4 yang mampu mencapai kecepatan maksimum 74 km per jam. Tinggi maksimum yang bisa dijangkau oleh jetpack ini mencapai 1.000 meter.

Suka Informasi Ini? Klik Like Ini

Baca Juga

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section