1. HOME
  2. DIGITAL
DIGITAL

Alfacart Targetkan Kenaikan Pengguna Layanan e-Commerce

Selain itu, Alfacart ingin mengangkan sektor e-commerce untuk dapat menyumbangkan pendapatan yang lebih besar lagi.

By Nur Chandra Laksana 31 Mei 2016 10:31
CEO Alfacart,Chaterine Hindra Sutjahyo

Money.id - Penetrasi ponsel pintar dan internet berkecepatan tinggi memang sedang meningkat dengan drastis di Indonesia. Namun sayang, dari sekitar 88,1 juta pengguna internet, 48 persen penggunanya hanya menggunakan internet untuk sekedar membuka media sosial dan hal-hal sejenisnya.

Sedangkan penetrasi pemanfaatan teknologi seperti berbelanja secara online hanya di angka 20 persen saja. Melihat hal tersebut, Alfaonline yang baru saja me-rebranding diri menjadi Alfacart memiliki tujuan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat Indonesia untuk lebih memanfaatkan teknologi dan internet.

"Di Indonesia penggunaan teknologi sebagai media berbelanja online masih sangat kecil, hanya 20 persen. Sedangkan 48 persen menggunakan hal tersebut hanya ubtuk membuka media sosial," tutur CEO Alfachart, Chaterine Hindra Sutjahyo pada acara peresmian nama Alfacart.

Selain itu, angka kontribusi dari sektor e-commerce hanya 1 persen saja. Jika dibandingkan dengan negara lain di Asia Tenggara, angka ini terhitung sangat rendah.

Oleh karena itu, Alfacart ingin mengangkat sektor e-commerce untuk dapat menyumbangkan pendapatan yang lebih besar lagi.

"Oleh karena itu, kami berusaha meningkatkan kesadaran masyarakat untuk beralih ke e-commerce, agar sektor ini terus berkembang," ungkap Chaterine.

 

Baca Juga :

(ncl/ncl)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section