1. HOME
  2. DIGITAL
APLIKASI SMARTPHONE

7 Aplikasi Ini Bikin Kamu Makin Produktif di Kantor

Anda bisa meningkatkan produktivitas diri dengan bantuan aplikasi yang tersedia.

By Adhi 1 Juni 2016 06:07
Ilustrasi (bgr.in)

Money.id - Perkembangan teknologi berbasis internet menawarkan solusi untuk beragam masalah sehari-hari. Ponsel pintar dengan banyak aplikasi yang ditawarkan tak hanya menawarkan kemudahan untuk urusan komunikasi, belanja, hingga tetap update akan situasi dunia.

Anda juga bisa meningkatkan produktivitas diri dengan bantuan aplikasi yang tersedia. Bila kesulitan untuk tetap terorganisir, dan termotivasi sepanjang hari kerja.

Beberapa aplikasi berikut bisa membantu mengidentifikasi prioritas Anda:

1. CamCard

Aplikasi penyimpanan kartu digital ini memungkinkan pengguna untuk bertukar kartu e-bisnis. Camcard akan menyimpan informasi dari kartu kertas, dan memasukan ke dalam kontak. Tersedia dalam iOS dan Android, dengan aplikasi ini, ada tak perlu lagi menghadapi masalah kehilangan kontak penting.

2. MailTime

Email pada smartphone adalah kenyamanan tak terkira. Apalagi bagi pekerja yang lebih sering berada di luar kantor. Bahkan dengan kondisi macet, Anda tetap bisa menghabiskan waktu di jalanan dengan bekerja.

Hanya saja, kadang kotak email sering dipenuhi dengan banyaknya email yang tidak semuanya berhubungan dengan pekerjaan. Lelah juga kalau harus terus-teruan scroll ke bawah, bukan? Nah, MailTime dapat mengkonversi email ke dalam format pesan teks agar Anda bisa menanggapi email penting dengan segera. Tersedia di platform iOS maupun Android.

Selengkapnya, simak di tautan berikut ini.

(a/a)

Related

Komentar

Recommended

What Next

More From Digital Section